Thanh Lan – Permata yang Tersembunyi di Tengah Laut

Bao Trang
Chia sẻ
(VOVWORLD) - Pulau Thanh Lan adalah pulau terbesar di Kabupaten Co To (Provinsi Quang Ninh) dengan banyak pantai indah dan masih mempertahankan tampilan liarnya. Berbeda dengan kebisingan dan hiruk pikuk di tempat-tempat wisata di pulau Co To Besar, pulau Thanh Lan bersuasana damai dengan pantainya yang biru ditambah dengan tepi pasir putih yang masih alami. Banyak orang menganggap Pulau Thanh Lan sebagai permata yang tersembunyi di tengah laut. Hanya menginjakkan kaki di sini sekali saja Anda pasti menantikan akan kembali pada sesuatu hari.  
Thanh Lan – Permata yang Tersembunyi di Tengah Laut - ảnh 1Pantai di Pulau Thanh Lan  (Foto: VOV5Media)

Perahu motor cepat meninggalkan Pelabuhan Internasional Ao Tien (Provinsi Quang Ninh), dengan membawa wisatawan meninggalkan debu dan asap kota untuk datang ke sebuah kecamatan pulau yang aman tenteram di Kabupaten Co To, Provinsi Quang Ninh. Setelah sekitar satu setengah jam di laut, Pulau Thanh Lan muncul dengan warna hijau dan dipenuhi sinar matahari. Mobil listrik siap menunggu  wisatawan di dermaga untuk menjemput penumpang.

“Saya bernama Bui Van Sac, penduduk kecamatan pulau Thanh Lan. Saya secara khusus memberikan layanan menjemput wisatawan ke pantai dan tempat hiburan di pulau ini. Saya mengemudi mobil di sini hampir sepuluh tahun ini. Awalnya hanya ada 2 mobil di seluruh pulau, tapi sekarang karena tuntuan melindungi lingkungan, jadi kami beralih ke investasi pada kendaraan listrik agar lebih ramah lingkungan.”

Mobil listrik melaju dengan tenang di jalan-jalan yang berkelok-kelok. Tampaknya kecamatan pulau ini masih mempertahankan keindahan primitif awalnya dengan lapangan pasir yang putih halus terbentang jauh dan lebar, memeluk air jernih biru seperti permata.

Thanh Lan – Permata yang Tersembunyi di Tengah Laut - ảnh 2Hutan di Pulau Thanh Lan  (Foto: VOV5Media)

Pulau Thanh Lan diliputi dengan hutan hingga 70 persen luasnya, sehingga udaranya segar. Di kedua sisi jalan terdapat pepohonan rimbun yang mengarah ke 3 pantai utama: Pantai Don 10, Pantai Ba Chau, Pantai Hai Quan, dan baru-baru ini ditambah pantai C76. Pantai-pantai di Pulau Thanh Lan memiliki bentuk busur laut yang sangat indah, dengan hamparan pasir yang berkelok-kelok dan hamparan pepohonan yang berselang-seling dengan perdu bunga liar berwarna ungu yang puitis. Air laut di Thanh Lan jernih dan biru, merangkul dan membelai terumbu karang dan kawanan ikan yang berwarna-warni dan sebagainya, sehingga memberi pengunjung pengalaman yang tak terlupakan.

-Ini pertama kalinya saya datang ke Pulau Thanh Lan. Orang-orang di sini baik hati, pantainya bersih dan iklimnya segar. Biayanya juga sangat sedang dan sesuai pendapatan banyak orang.

-Menempuh perjalanan panjang dari Kota Hanoi yang hiruk pikuk ke Pulau Thanh Lan, saya segera merasakan suasana yang segar, jauh dari kehidupan kota dan pemandangan liar yang indah tetap terjaga di sini.

-Lautnya biru, pasirnya putih dan pemandangannya indah. Perjalanan penjelajahan membantu kita mendekatkan diri dengan alam seperti ini sangatlah menarik. Semoga banyak orang akan mengenal pulau ini dan akan datang ke sini untuk menikmati hal-hal yang menarik tersebut.

Untuk mengarah ke pariwisata hijau dan berkelanjutan, pemerintah dan penduduk Pulau Thanh Lan selalu punya kesadaran melestarikan lingkungan untuk menciptakan fitur-fitur unik daerah pulau ini, seperti yang dikatakan oleh Bapak Doan Dac Hung, petugas kebudayaan Kecamatan Thanh Lan:

“Pulau Thanh Lan memiliki pemandangan yang indah, alam yang segar, bersih dan sejuk. Untuk mengembangkan pariwisata jangka panjang, ada dua masalah yang kami utamakan. Yang pertama adalah lingkungan. Masyarakatlah yang menjadi penjaga lingkungan dan juga penikmat lingkungan. Kedua, lingkungan bisnis pariwisata ramah tamu dan berkembang secara berjangka panjang. Kami mengutamakan keselamatan pengunjung dan tidak merusak pemandangan alam.”

Thanh Lan – Permata yang Tersembunyi di Tengah Laut - ảnh 3Air laut di Pulau Thanh Lan yang biru sehingga memberikan pengalaman yang  tak terlupakan bagi pengunjung  (Foto: VOV5Media)

Juga menurut Pak Hung, dulu, pengunjung yang datang ke Pulau Thanh Lan hanya beberapa ratus orang setiap tahun. Pada tahun 2022, kecamatan pulau Thanh Lan berhasil menyelenggarakan konferensi untuk mempromosikan pengembangan pariwisata, dan sejak itu, pariwisata Thanh Lan telah bersemarak. Pada tahun itu juga, Thanh Lan menyambut kedatangan lebih dari 10.000 wisatawan - jumlah yang sama dengan gabungan 10 tahun sebelumnya. Dan khususnya, pada awal tahun ini, Festival pembukaan gerbang laut untuk pertama kalinya diadakan di Thanh Lan dan menarik perhatian banyak wisatawan dan penduduk di pulau tersebut sehingga membawa arus angin baru ke kecamatan pulau ini. Bapak Nguyen Viet Dung, Sekretaris Komite Partai Kabupaten, Ketua Komite Rakyat Kabupaten Co To, berkata:

“Pulau Thanh Lan sangat indah, bahkan lebih indah daripada Pulau Co To. Kami masih menamakan Pulau Thanh Lan sebagai permata yang tersembunyi karena tempat ini belum dimanfaatkan sesuai dengan potensinya.”

Bagi pengunjung yang datang ke Pulau Thanh Lan,  bukan hanya saat fajar menyingsing saja, tetapi waktu senja di Pulau Thanh Lan juga akan menjadi memori-memori yang indah. Agar ketika berpisah, pengunjung akan selama-lama mengenang akan kecamatan pulau yang tenteram di tengah laut ini./.

Komentar