Pelukis Perantau Vietnam Dao Trong Ly Orang yang Melukis Presiden Ho Chi Minh

Ngoc Anh
Chia sẻ
(VOVWORLD) - Pelukis Dao Trong Ly, 74 tahun, Perantau Vietnam di Thailand, telah melukis lebih dari 150 lukisan tentang Presiden Ho Chi Minh. Baru-baru ini, di Ibu kota Hanoi, dalam rangka peringatan ulang tahun ke-134 Presiden Ho Chi Minh (19 Mei 1890 – 19 Mei 2024), Museum Seni Rupa Vietnam bekoordinasi dengan Asosiasi Thailand - Vietnam di Provinsi Nakhon Phanom (Thailand) untuk menyelenggarakan pameran bernama "Hati Pelukis Perantau Vietnam terhadap Paman Ho". Ini untuk pertama kalinya  lukisan karya pelukis Dao Trong Ly ditampilkan di pameran. 
Pelukis Perantau Vietnam Dao Trong Ly Orang yang  Melukis Presiden Ho Chi Minh - ảnh 1Pelukis Dao Trong Ly   (Foto: Ngoc Anh)

Pelukis Dao Trong Ly lahir pada tahun 1951 dalam keluarga perantau Vietnam patriotik di Provinsi Nakhon Phanom (Thailand). Kampung halaman aslinya adalah Kabupaten Quoc Oai, Kota Hanoi. Sebelumnya orang tuanya pergi ke Laos dan kemudian ke Thailand untuk tinggal sejak tahun 1945. Ibu Vo Thi Hong Van, Wakil Ketua Asosiasi Thailand - Vietnam di Provinsi Nakhon Phanom, Wakil Kepala Badan Pengelola Zona Peringatan Presiden Ho Chi Minh di Provinsi Nakhon Phanom, mengatakan:

“Pelukis Dao Trong Ly pernah menjadi Ketua Asosiasi Thailand - Vietnam di Provinsi Nakhon Phanom, Kepala Badan Pengelola pembangunan situs peringatan Presiden Ho Chi Minh di Provinsi Nakhon Phanom, Thailand. Beliau pernah menjadi seorang guru, mengajar selama lebih dari 10 tahun, dan memiliki semangat patriotisme sangat tinggi. Beliau aktif mempropagandakan dan memobilisasi masyarakat untuk berkontribusi kepada kampung halaman ketika tanah air masih ada perang.”

Sejak menjabat sebagai Ketua Badan Pengelola Pembangunan Zona Peringatan Presiden Ho Chi Minh di Provinsi Nakhon Phanom pada tahun 2013, Bapak Dao Trong Ly punya ide untuk membangun satu ruang pameran tentang Presiden Ho Chi Minh agar warga Thailand, wisatawan mancanegara, dan perantau Vietnam di Thailand bisa datang berkunjung dan mencari tahu. Agar adanya benda-benda tentang Presiden Ho Chi Minh, dia mengoleksi banyak foto tentang Presiden Yho Chi Minh dan menggambar ulang foto-foto tersebut. Ia memiliki bakat menggambar sejak kecil namun belum pernah menempuh sekolah melukis profesional, karena keluarganya berada dalam keadaan sulit, maka ketika menggambar, dia selalu berpikir-pikir bagaimana berhasil menggambarkan dengan jelas  karisma Presiden Ho Chi Minh dan berhasil menyampaikan perasaan rakyat serta teman internasional terhadap Beliau.

“Saat menggambar Presiden Ho Chi Minh, saya merasa tertarik, jadi saya menggambar satu demi satu lukisan. Ketika saya hampir selesai menggambar lukisan pertama, saya berpikir untuk menggambar lukisan kedua. Menggambar Presiden Ho Chi Minh sangat sulit. Beliau memiliki mata yang lembut, sangat terang, seperti bintang. Oleh karenanya, baik lukisan besar atau kecil, saat menggambar Presiden Ho Chi Minh, matanya harus dilukis dengan jelas.”

Pelukis Perantau Vietnam Dao Trong Ly Orang yang  Melukis Presiden Ho Chi Minh - ảnh 2Acra pembukaan pameran "Hati pelukisperantau Vietnam terhadap Presiden Ho Chi Minh"   (Foto: Ngoc Anh)

Berasal dari kekaguman dan kecintaan terhadap Presiden Ho Chi Minh, pelukis Dao Trong Ly melukis gambar Presiden Ho Chi Minh berdasarkan dokumen dan gambar yang dia temukan. Hingga saat ini, pelukis Dao Trong Ly telah menggambar lebih dari 150 lukisan tentang Presiden Ho Chi Minh, sekitar 1 persen dari total jumlah foto yang dia kumpulkan tentang Beliau.

“Saat ini, saya telah menggambar lebih dari 150 lukisan tentang Presiden Ho Chi Minh dan telah dihadiahkan kepada teman-teman, beberapa departemen dan instansi Negara Vietnam, Kedutaan Besar Vietnam di Thailand, dan Kedutaan Besar Vietnam di Laos. Saya juga menghadiahkan lukisan kepada semua asosiasi perantau Vietnam di Thailand. Sebagai perantau Vietnam yang dilahirkan di Thailand, saya selalu berkiblat ke tanah air Vietnam dan Presiden Ho Chi Minh. Saya bersama dengan para perantau Vietnam lainnya melakukan kegiatan revolusio untuk membebaskan tanah air.”

Pelukis Perantau Vietnam Dao Trong Ly Orang yang  Melukis Presiden Ho Chi Minh - ảnh 3Gambar Presiden Ho Chi Minh dari pelukis Dao Trong Ly yang dimuat di Majalah "Newsweek", Amerika Serikat, edisi tanggal 20 Februari 1967  (Foto: Ngoc Anh)

Meski pelukis amatir, tetapi lukisan dari Bapak Dao Trong Ly sangat indah tidak kalah dengan seorang pelukis profesional. Baru-baru ini lukisannya  untuk pertama kalinya dipajang di pameran. Yaitu pameran bertajuk "Hati Pelukis Perantau Vietnam untuk Paman Ho" yang dipamerkan di Museum Seni Rupa Vietnam di Ibu Kota Hanoi dalam rangka peringatan ulang tahun ke-134 Presiden Ho Chi Minh. Usai pameran, pelukis Dao Trong Ly menghadiahkan semua lukisannya kepada Museum Seni Rupa Vietnam. Doktor Nguyen Anh Minh, Direktur Museum Seni Rupa Vietnam mengatakan:

“55 lukisan tentang Presiden Ho Chi Minh dalam pameran digambarkan oleh pelukis Dao Trong Ly  di Thailand. Proses aktivitas revolusi Presiden Ho Chi Minh, sejak awal keberangkatan Beliau ke luar negeri untuk mencari cara menyelamatkan tanah air hingga tonggak-tonggak penting dalam sejarah revolusi Vietnam Nam telah dimanifestasikan melalui garis-garis yang lugas dari pelukis Dao Trong Ly.”

Saat ini, pelukis Dao Trong Ly menjabat sebagai Ketua Dewan Penasihat Federasi Seluruh Thailand. Setiap kali delegasi tingkat tinggi Vietnam yang mengunjungi Thailand, dia diajak menjadi penerjemah. Atas sumbangsih dan dedikasinya terhadap kampung halaman dan tanah air, Bapak Dao Trong Ly mendapat kehormatan menerima Lencana Perang Perlawanan kelas II dari Negara Vietnam. Ia juga dianugerahi bintang dan lencana demi usaha pendidikan oleh Pprovinsi Quang Binh dan Provinsi Quang Tri./.

Komentar