(VOVworld) – Zona perdagangan bebas (FTA) antara negara-negara anggota Persekutuan Ekonomi Asia-Eropa (EAEU) dan ASEAN akan dibentuk pada waktu tiga tahun mendatang. Demikianlah pidato Menteri Pengembangan Ekonomi Rusia, Aleksey Uliukaiev, Jumat (5/8), setelah mengakhiri pertemuan antara Menteri Ekonomi dan Perdagangan Rusia dengan negara-negara ASEAN, di Vientiane, Ibukota Laos. Pernyataan pembentukan FTA antara ASEAN dan EAEU telah dikeluarkan pada Konferensi Tingkat Tinggi Rusia-ASEAN di Sochi, Rusia pada Mei lalu, tapi hingga sekarang para Menteri Ekonomi dan Perdagangan negara-negara peserta baru resmi sepakat mengawali pekerjaan pembentukannya.
Menteri Pengembangan Ekonomi Rusia, Aleksey Uliukaiev
(Foto: Bloomberg/ vfpress.vn)
Menteri Aleksey Ulikaiev menekankan bahwa semua kesepakatan yang dicapai di Sochi akan memainkan peranan kunci untuk membina FTA, bersamaan itu memberitahukan bahwa pada waktu mendatang kelompok peneliti EAEU dan ASEAN akan dibentuk dengan dipimpin “para pemimpin utama” guna menjamin hasil-guna pekerjaan. Selain itu, Uliukaiev juga menunjukkan bahwa menurut rencana, Zona perdagangan bebas antara EAEU dan ASEAN akan dibentuk dan beraktivitas pada tiga tahun mendatang.