Ketua Komisi Hubungan Luar Negeri MN Vietnam, Vu Hai Hai menyampaikan pidato dengan sidang pleno IUP144 (Foto: VNA) |
Menurut itu, Parlemen semua negara perlu mendorong semua pemerintah menggelar dengan lebih efektif kebijakan-kebijakan menghadapi perubahan iklim sesuai dengan Perjanjian Paris mengenai perubahan iklim. Parlemen semua negara perlu memperkuat kerja sama di atas dasar prinsip kesetaraan, dan tanggung jawab bersama tapi juga dengan membedakan, sesuai dengan kemampuan serta persyaratan tersendiri yang dimiliki masing-masing negara untuk mengonektivitaskan, menambahkan sumber daya, berbagi pengalaman, memberikan bantuan teknik dan keuangan, meningkatkan kemampuan parlemen dalam menghadapi perubahan iklim.
Vietnam menyatakan bahwa parlemen-parlemen perlu memperkuat pekerjaan legislasi, meninjau dan menambahkan pembuatan Undang-Undang, mengawasi dan mengalokasi anggaran keuangan untuk menjamin pelaksanaan komitmen-komitmen nasional tentang iklim, mengurangi emisi gas rumah kaca dan menuju ke target emisi bersih dengan angka nol, sesuai dengan kemampuan dan taraf yang dimiliki masing-masing negara.
Ketua Komisi Hubungan Luar Negeri Vu Hai Ha menegaskan, Vietnam bertekad melaksanakan dengan efektif semua tugas pengembangan ekonomi seiring dengan melindungi lingkungan, menghadapi perubahan iklim. Dia juga menekankan dalam upaya menghadapi perubahan iklim, Vietnam selalu menganggap warga sebagai sentral, menjadi subyek sekaligus juga menjadi target dan motivasi, dari masalah menghadapi perubahan iklim; jangan ada yang tertinggal di belakang.
Vietnam juga ingin menerima kerja sama dan bantuan dari mitra-mitra internasional dalam berbagai program dan proyek investasi mengenai adaptasi perubahan iklim dan perkembangan yang berkesinambungan.