PM Pham Minh Chinh menyampaikan sertifikat produk yang mencapai Brand nasional. Foto: VNA |
Ketika berbicara di depan event tersebut, PM Pham Minh Chinh meminta badan-badan usaha yang mencapai Brand nasional pada khususnya dan komunitas badan usaha, wirausaha Vietnam pada umumnya supaya terus mengembangkan nilai-nilai inti yakni Kualitas-Inovasi-Kreativitas-Kapasitas Pelopor.
Pada waktu mendatang, PM Pham Minh Chinh meminta semua badan usaha supaya menjadi pelopor dalam revolusi hijau; memanfaatkan keuntungan dan prestise brand nasional, bersamaan itu mengombinasikan pembinaan brand produk dengan brand nasional Vietnam; aktif mencari, memperluas pasar internasional dan berpartisipasi secara lebih mendalam pada rantai-rantai pasokan global. Dia juga menginginkan agar badan-badan usaha tidak henti-hentinya melakukan inovasi kreatif, mengembangkan dan menerapkan sains teknologi unuk meningkatkan produktivitas kerja maupun efisiensi bisnis.