Vietnam Akan Terus Menjadi Anggota UNESCO yang Aktif dan Bertanggung Jawab

Chia sẻ

(VOVWORLD) - Pada Selasa sore (6 September), di Kota Hanoi, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh menerima Direktur Jenderal (Dirjen)Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO) Audrey Azoulay yang sedang melakukan kunjungan resmi di Vietnam dari tgl 5 -7 September.

Vietnam Akan Terus Menjadi Anggota UNESCO yang Aktif dan Bertanggung Jawab - ảnh 1PM Pham Minh Chinh menerima Audrey Azoulay, Dirjen UNESCO.Foto: VNA

Pada pertemuan tersebut, PM Pham Minh Chinh menekankan bahwa Vietnam selalu menghargai perkembangan kebudayaan, menganggap kebudayaan sebagai kekuatan pendorong, sekaligus juga tujuan, dan fondasi spiritual bagi perkembangan tanah air. PM Pham Minh Chinh menegaskan bahwa Vietnam akan terus mengembangkan perannya sebagai anggota yang aktif dan bertanggung jawab dari UNESCO, dengan aktif berpartisipasi dalam kegiatan dan berkontribusi pada upaya-upaya organisasi demi perdamaian, kerja sama, dan pengembangan negara-negara anggota. Dengan keinginan untuk memberikan kontribusi secara aktif dan proaktif terhadap isu-isu UNESCO dan anggotanya yang menjadi minat bersama, Vietnam sedang mencalonkan diri menjadi anggota Komite Pusaka Dunia untuk masa bakti 2023-2027.

Dirjen UNESCO menegaskan bahwa Vietnam adalah satu anggota UNESCO yang sangat penting, menginginkan supaya Vietnam terus memberikan sumbangsih yang aktif dalam mendorong kerja sama internasional tentang pendidikan, kebudayaan, ilmu pengetahuan, dan informasi-komunikasi dari UNESCO serta ikut menangani masalah-masalah bersama dunia.

Komentar