SEA Games 29: Setiap anggota merupakan duta perdamaian dan keakraban Tanah Air Vietnam

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Menteri Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Vietnam, Nguyen Ngoc Thien, Senin sore (7/8), di Kota Hanoi, telah datang mengucapkan selamat dan menyemangati para atlet dan pelatih peserta SEA Games 29 yang akan segera berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia.
 SEA Games 29: Setiap anggota merupakan duta perdamaian dan keakraban Tanah Air Vietnam - ảnh 1 Menteri Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Vietnam, Nguyen Ngoc Thien mengunjungi tim sepak takraw Vietnam (Foto: toquoc.vn)

Pada pertemuan tersebut, Menteri Nguyen Ngoc Thien meminta kepada para anggota kontingen olahraga Vietnam supaya berusaha keras berkompetisi dengan tekad setinggi-tingginya, jujur dengan semangat olahraga yang berjiwa besar untuk mencapai prestasi sebaik-baiknya, memberikan kejayaan kepada Tanah Air. Setiap anggota kontingen olahraga Vietnam harus benar-benar menjadi duta muhibah untuk menyosialisasikan tradisi budaya yang baik, citra damai dan akrab dari negeri Vietnam. Khususnya prestasi yang dicapai pada SEA Games kali ini akan menjadi langkah penyangga bagi Olahraga Vietnam untuk menjangkau ke taraf benua atau lebih jauh lagi di gelanggang Olympiade dunia. 

Komentar