Rusia bersedia menjadi perantara kerujukan antara Israel dan Palestina

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia, Sergei Lavrov, pada Jumat (23/11), memberitahukan bahwa negara ini bersedia mengadakan satu pertemuan puncak antara Israel dan Palestina, bersamana itu menegaskan bahwa Moskow bersedia memainkan peranan kerujukan antara dua fihak.
Rusia bersedia menjadi perantara kerujukan antara Israel dan Palestina - ảnh 1 Menlu Rusia, Sergei Lavrov (Foto: AP)

Ketika berbicara di sela-sela Dialog Laut Tengah 2018 di Roma, Italia, Menlu Sergei Lavrov menunjukkan bahwa Rusia akan terus mendukung upaya-upaya kerujukan Palestina antara Ramallah dan Jalur Gaza, termasuk upaya-upaya Mesir. Selain itu, dia menegaskan bahwa Rusia mendukung perlunya memulihkan dialog langsung antara Israel dan Palestina. Bersamaan itu, dia terus meminta untuk mengadakan satu pertemuan antara para pemimpin Isarel dan Palestina tanpa prasyarat, seperti rekomendasi yang diajukan beberapa tahun sebelumnya. Menurut Menlu Sergei Lavrov, tidak bisa menjamin keamanan dan kestabilan di kawasan Laut Tengah jika belum bisa menangani bentrokan Israel – Palestina.

Komentar