Presiden Nguyen Xuan Phuc Menerima Beberapa Badan Usaha Papan Atas Swiss

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Dalam rangka kunjungan resmi di Swiss, dari 26 sampai 27 November, waktu lokal, di Kota Bern, Presiden Vietnam, Nguyen Xuan Phuc telah menerima pemimpin beberapa badan usaha papan atas Swiss di bidang-bidang seperti: infrastruktur, industri berat, teknologi tinggi, listrik, farmasi, dan sebagainya.
Presiden Nguyen Xuan Phuc Menerima Beberapa Badan Usaha Papan Atas Swiss - ảnh 1Presiden Vietnam, Nguyen Xuan Phuc berbicara di depan pertemuan tersebut (Foto: VNA)

Pada Sabtu (27 November), Presiden Nguyen Xuan Phuc menerima pimpinan Grup DKSH, satu badan usaha papan atas Swiss, yang sedang memasok jasa pengembangan pasar kepada perusahaan-perusahaan yang ingin mengembangkan bisnis di Vietnam,  dan sedang menangani lapangan kerja untuk sekitar 5.000 pekerja di Vietnam. Presiden Nguyen Xuan Phuc meminta kepada Grup tersebut supaya terus melakukan investasi dan produksi di Vietnam serta memperhebat ekspor di waktu mendatang. Di antaranya, farmasi merupakan bidang potensial Vietnam yang perlu dipelajari dan diinvestasikan Grup DKSH.

Selain itu, pada pertemuan-pertemuan lain, Presiden Nguyen Xuan Phuc memberitahukan bahwa pada Konferensi COP 26 yang baru berlangsung, Vietnam telah berkomitmen mengurangi emisi gas rumah kaca ke taraf 0 pada tahun 2050, sehingga tidak berhaluan mengembangkan pabrik-pabrik listrik tenaga batu bara, tetapi berfokus pada energi bersih, energi terbarukan seperti energi surya, listrik tenaga angin, terutama tenaga angin lepas pantai. Oleh karena itu, Vietnam menginginkan agar perusahaan-perusahaan Swiss melakukan investasi di bidang teknologi tinggi, menjadi yang berjalan di depan di bidang ini.

Presiden Nguyen Xuan Phuc menunjukkan bahwa Vietnam tengah memiliki kebutuhan pengembangan infrastruktur untuk mengkonektivitaskan  zona-zona ekonomi dan menginginkan agar badan-badan usaha Swiss melakukan investasi di Vietnam di bidang ini. Beliau juga berharap agar badan-badan usaha Swiss  mengeluarkan permintaan supaya Pemerintah Swiss cepat menandatangani Perjanjian Perdagangan Bebas Vietnam – Asosiasi Perdagangan Bebas Eropa (EFTA). Ini juga merupakan hal yang dinginkan dan didukung badan-badan usaha

Presiden Nguyen Xuan Phuc mengapresiasi bantuan yang diberikan badan usaha Swiss kepada Vietnam dalam menstranfer teknologi untuk memproduksi vaksin dan obat di Vietnam; menganggap bahwa hal ini memberikan kepentingan praksis kepada kedua pihak, bersamaan itu mempersingkat waktu dan menghemat biaya produksi. Vietnam akan menciptakan iklim yang kondusif bagi badan-badan usaha Swiss untuk melakukan kerja sama invetasi dengan badan usaha Vietnam.

Komentar