PM Vietnam dan Istri Tiba di Ankara, Memulai Kunjungan Resmi Pertama di Turki

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Pada Selasa malam (28 November) waktu lokal, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh, Istri, dan delegasi Vietnam telah tiba di Bandara Internasional Esenboga di Ankara, Ibu kota Turki, memulai kunjungan resmi di Turki dari tgl 29 hingga 30 November, atas undangan Pemerintah Republik Turki.
 
PM Vietnam dan Istri Tiba di Ankara, Memulai Kunjungan Resmi Pertama di Turki - ảnh 1Acara penyambutan PM Pham Minh CHinh di Ankara (Foto: VOV)

Ini merupakan kunjungan resmi pertama PM Vietnam di Turki sekaligus merupakan kegiatan pertukaran delegasi tingkat tinggi pertama antara dua negara sejak tahun 2018.

Ketika menilai kunjungan ini, Duta Besar Turki untuk Vietnam, Haldun Tekneci, menganggap bahwa ini merupakan satu tonggak bersejarah. Menurut dia, hubungan-hubungan perdagangan, ekonomi, sosial, budaya, kerja sama pembangunan, pendidikan, dan pariwisata antara Vietnam dan Turki sedang berada dalam orbit yang menanjak. Dia menekankan target nilai perdagangan bilateral sebesar 4 miliar USD pada tahun 2025, menganggap bahwa kedua negara masih memiliki banyak potensi kerja sama di bidang-bidang seperti: pembangunan infrastruktur, pertanian, energi terbarukan, teknologi dan barang konsumen yang bergerak cepat (FMCG).

Komentar