Mesir: Faksi Islam terus menyerukan demonstrasi

Chia sẻ
(VOVworld) - Persekutuan Nasional yang mendukung keabsahan (NASL) menyerukan satu demonstrasi besar  untuk mendukung Presiden yang dipecat Morsi.
(VOVworld) - Faksi Islam yang mendukung Presiden yang dipecat Mohamed Morsi terus mencanangkan satu demonstrasi baru pada Selasa (6 Agustus) pada latar belakang para diplomat  internasional sedang berupaya memecahkan krisis politik di Mesir sekarang.

Mesir: Faksi Islam terus menyerukan demonstrasi - ảnh 1 Demonstrasi di Mesir..
(Foto: www.voatiengviet.com)


 Pada Senin (5 Agustus), Persekutuan Nasional yang mendukung keapsahan (NASL) - kekuatan yang baru saja dibentuk yang dipimpin organisasi Ikhwanul Muslimun (MB) dan menghimpun banyak partai politik serta gerakan Islam menyerukan satu demonstrasi besar lain untuk mendukung Presiden yang tergulingkan Mohamed Morsi, tanpa memperdulikan peringatan yang diajukan pemerintah sementara sebelumnya tentang penggunaan kekerasan untuk membubarkan demonstrasi duduk dari faksi islam. Pada hari yang sama, ratusan orang yang mendukung Morsi dan sanak keluarga para anggota MB yang sedang ditahan telah mengepung jalan di depan Kantor Mahkamah Agung untuk menimbulkan tekanan menuntut pembebasan semua orang tersebut./.

Komentar