Menetapkan waktu penyelenggaraan KTT trilateral antara Rusia, Turki dan Iran tentang Suriah (Foto :VNA) |
Juru bicara Kemlu Turki memberitahukan bahwa Presiden Erdogan akan memimpin KTT kali ini dan ini juga merupakan KTT ke-2 trilateral antara Rusia, Turki dan Iran tentang situasi Suriah yang diselenggarakan setelah KTT pertama yang berlangusng di Kota Sochi, Rusia, pada November 2017.
Yang menghadiri KTT kali ini, ada Presiden Rusia, Vladimir Putin dan Presiden Iran, Hassan Rouhani. Direncanakan ketiga pemimpin tersebut akan bersama-sama mengusahakan upaya untuk menghentikan bentrokan yang sudah memakan waktu jangka panjang di negara Timur Tengah ini.
Sebelumnya, ketiga negara tersebut telah sepakat menetapkan waktu tanggal 16/3 ini untuk mengadakan pertemuan tingkat Menteri Luar Negeri di Astana untuk berbahas tentang situasi Suriah dan persiapan-persiapan bagi KTT trilateral tersebut. Semua pertemuan ini belangsung pada latar belakang Turki sedang membuka operasi militer "Ranting Zaitun" terhadap kaum militan "Satuan-satuan pembela rakyat Kurdi " (YPG) di kawasan Afrin, Suriah Utara.