Mendorong peranan kaum pemuda dalam perkembangan yang berkesinambungan dan konektivitas kawasan ASEAN

Chia sẻ
(VOVWORLD) -  Konferensi ke-11 Menteri urusan Pemuda Negara-Negara ASEAN (AMMY)  dan Konferensike-7 Menteri urusan Pemuda Negara-Negara ASEAN+3 telah diadakan pada Jumat (19 Juli) di Vientiane, Ibukota Laos. 
Mendorong peranan kaum pemuda dalam perkembangan yang berkesinambungan dan konektivitas  kawasan ASEAN - ảnh 1Para utusan yang menghadiri   Konferensi ke-11 Menteri urusan Pemuda Negara-Negara ASEAN (AMMY)  dan Konferensike-7 Menteri urusan Pemuda Negara-Negara ASEAN+3 yang diadakan pada 19/7/2019 di Vientiane, Ibukota Laos. 

Hadir pada konferensi-konferensi tersebut, ada Deputi Perdana Menteri (PM)Laos, Sonsay Siphandon, Wakil Sekretaris Jenderal (Sekjen) ASEAN, Kung phoak bersama dengan Menteri urusan Pemuda, para pejabat pemuda senior  negara- negara ASEAN  dan tiga negara mitra  yaitu Tiongkok, Jepang dan Republik Korea.

Konferensi tahun ini dengan tema: “Peranan pemuda ASEAN dalam perkembangan yang berkesinambungan dan konektivitas kawasan”  diadakan bertujuan meningkatkan peranan  pemuda dalam membangun, melakukan integrasi dan konektivitas Komunitas ASEAN.

Di Konferensi ini  juga diadakan perbahasan dengan tiga negara mitra  yaitu Tiongkok, Jepang dan Republik Korea beserta  forum-forum lain untuk  membahas masalah-masalah yang bersangkutan dengan perkembangan dan kerjasama antara para pemuda  negara-negara, mengeluarkan solusi-solusi mendorong peranan dan sumbangan yang diberikan oleh para pemuda dalam proses pembangunan Komunitas ASEAN dalam  hubungan dengan kawasan dan dunia serta membahas  Rencana Aksi Pemuda ASEAN sampai tahun 2025.

Komentar