Masalah Brexit: PM Inggris berniat merekomendasi penundaan Brexit kepada Uni Eropa

Chia sẻ

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Inggris, Boris Johnson berencana mengirim surat kepada Uni Eropa untuk menuntut penundaan Brexit, jika Parlemen Inggris tidak bisa menyepakati satu permufakatan “perceraian” sebelum tanggal 19/10 mendatang.

Masalah Brexit: PM Inggris berniat merekomendasi penundaan Brexit kepada Uni Eropa - ảnh 1PM Inggris, Boris Johnson berbicara di depan sidang di Kota Manchester pada tanggal 2/10 (Foto: AFP/VNA) 

Kantor berita BBC, pada Jumat (4/10), memberitakan: dalam dokumen yang disampaikan kepada satu pengadilan di Skotlandia, Pemerintah Inggris memberitahukan bahwa PM Boris Johnson menyetujui pengiriman sepucuk surat kepada Uni Eropa untuk menunda Brexit.

Dokumen itu menunjukkan: dalam situasi tidak ada syarat manapun yang dipenuhi, PM Boris Johnson akan mengirim surat kepada Uni Eropa selambat-lambatnya tanggal 19/10 mendatang.

Komentar