Lokakarya tentang FTA antara Vietnam dan EAEU

Chia sẻ
(VOVworld) – Di Institut Timur Jauh dari Akademi Ilmu Pengetahuan Rusia (RAN) baru saja berlangsung lokakarya dengan tema: “Membentuk kawasan perdagangan bebas antara Uni Ekonomi Asia-Eropa” (EAEU) dan Vietnam”. Ini merupakan lokakarya pertama di Rusia setelah Perjanjian Perdagangan Bebas (FTA) antara EAEU dengan Vietnam resmi ditandatangani pada 29 Mei 2015. 
(VOVworld) – Di Institut Timur Jauh dari Akademi Ilmu Pengetahuan Rusia (RAN) baru saja berlangsung lokakarya dengan tema: “Membentuk kawasan perdagangan bebas antara Uni Ekonomi Asia-Eropa” (EAEU) dan Vietnam”. Ini merupakan lokakarya pertama di Rusia setelah Perjanjian Perdagangan Bebas (FTA) antara EAEU dengan Vietnam resmi ditandatangani pada 29 Mei 2015.


Lokakarya tentang FTA antara Vietnam dan EAEU - ảnh 1
Panorama lokakarya 
(Foto: thst.vn)


Lokakarya ini menyerap perhatian para pakar dari Kementerian Pengembangan Ekonomi Rusia, Komisi Ekonomi Asia-Eropa, Kamar Dagang Vietnam di Federasi Rusia, Asosiasi Badan usaha Vietnam di Federasi Rusia, badan-badan usaha Vietnam dan banyak sarjana, ilmuwan dari pusat-pusat penelitian yang berprestise di Rusia. Dengan 11 referat, para pembicara menyinggung segi-segi teknis dari FTA antara EAEU dengan Vietnam, yang meliputi isi dasar, peta jalan pemangkasan tarif; rangka-rangka hukum dari perjanjian; peranan dan arti perjanjian dalam mendorong perdagangan antara Vietnam dengan EAEU; kepentingan-kepentingan ekonomi serta arti politik, geopolitik dan kebijakan FTA yang dihasilkan oleh FTA./.

Komentar