Kantor Berita AFP memilih Kanselir Jerman, Angela Merkel sebagai tokoh yang paling berpengaruh pada tahun 2015

Chia sẻ
(VOVworld) – Kantor berita Perancis, AFP telah memilih Kanselir Jerman, Angela Merkel sebagai tokoh yang paling berpengaruh di dunia pada tahun 2015 setelah politikus wanita ini turut menangani krisis migran yang paling buruk di Eropa dan krisis keuangan di Yunani.

(VOVworld) – Kantor berita Perancis, AFP telah memilih Kanselir Jerman, Angela Merkel sebagai tokoh yang paling berpengaruh di dunia pada tahun 2015 setelah politikus wanita ini turut menangani krisis migran yang paling buruk di Eropa dan krisis keuangan di Yunani.


Kantor Berita AFP memilih Kanselir Jerman, Angela Merkel sebagai tokoh yang paling berpengaruh pada tahun 2015 - ảnh 1
Kanselir Jerman, Angela Merkel
(Foto : baomoi.com)


  Menurut AFP, salah satu diantara faktor yang membantu Kanselir Jerman dipilih adalah kebijakan “membuka pintu lebar-lebar” menyambut kedatangan kira-kira 1 juta migran ke Jerman pada tahun 2015. Tanpa memperdulikan celaan terbuka dari para legislator dalam parlemen dan tantangan dari para mitra EU yang lain, Kanselir Angela Merkel telah mengajukan kebijakan terbuka bagi arus kaum migran. Kanselir Angela Merkel juga dianggap sebagai pemimpin papan atas di Eropa yang memberikan sumbangan penting dalam mencari solusi bagi krisis keuangan yang berlarut-larut di Yunani. Presiden Rusia, Vladimir Putin dipilih sebagai tokoh yang menduduki posisi ke-2 dalam daftar tersebut dan yang ke-3 adalah Paus Fransiskus.

Komentar