Jepang Meratifikasi Sistem Pembuangan Air Olahan di PLTN Fukushima

Chia sẻ
(VOVWORLD) -Pada Jumat sore (7 Juli), Kantor berita NHK Jepang memberitakan: Regulator Nuklir negara ini telah meratifikasi sistem pengolahan air limbah dari Perusahaan Perlistrikan Tokyo yang mengizinkan membuang air limbah dari pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) Fukushima ke perairan Samudra Pasifik.

Menurut sumber berita itu, sistem pengolahan Perusahaan Perlistrikan Tokyo akan mengencerkan air yang digunakan untuk mendinginkan lelehan bahan bakar nuklir di PLTN Fukushima, dengan cara mencampurkannya dengan air hujan dan air tanah.

Sebelumnya pada 4 Juli, Badan Energi Atom Internasional (IAEA) mengumumkan bahwa rencana Jepang sesuai dengan standar keamanan internasional, pembuangan air limbah yang diolah mempunyai taraf radioaktif yang tidak berpengaruh banyak bagi manusia dan lingkungan. Pada hari yang sama, pemerintah Republik Korea juga mengumumkan "kesetujuan" dengan IAEA tentang masalah ini.

Komentar