Israel menyatakan akan mempertahankan kerjasama dengan Rusia di Suriah

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Israel akan terus bekerjasama dengan tentara Rusia dalam operasi-operasi militer di Suriah. Demikianlah pernyataan yang dikeluarkan oleh Perdana Menteri (PM) Israel, Benjamin Netanyahu, pada Selasa (25/9), pada latar belakang ketegangan dalam hubungan antara Tel Aviv dan Moskow yang bersangkutan dengan penembakan jatuh pesawat Rusia di Suriah.
Israel menyatakan akan mempertahankan kerjasama dengan Rusia di Suriah - ảnh 1 PM Israel, Benjamin Netanyahu (Foto: Xinhua / VNA)

Ketika menjawab interviu kalangan pers sebelum berangkat ke New York untuk menghadiri persidangan Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa angkatan ke-73, PM Benjamin Netanyahu menekankan bahwa Kekuatan Pertahanan Israel (IDF) akan mempertahankan koordinasi dengan tentara Rusia. Bersamaan itu dia menekankan bahwa Israel akan terus mencegah keberadaan militer jangka panjang dari Iran di Suriah dan pada kenyataannya, selama tiga tahun ini telah melaksanakan dengan sukses haluan tersebut, serta berhasil menghalangi transfer senjata mutakhir kepada kelompok Hezbollah di Libanon.

Komentar