Hubungan persahabatan Vietnam-Aljazair tidak henti-hentinya diperkokoh dan berkembang

Chia sẻ
(VOVworld) – Demikian ditegaskan Bouhedja Said, anggota Departemen Politik urusan masalah informasi dari Partai berkuasa Aljazair (FLN) dalam keterangan-nya kepada wartawan Kantor Berita Vietnam di Aljazair. Dia memberitahukan bahwa warga dan negara Aljazair akan beraksi untuk memanifestasikan solidaritas dalam event-event memperingati kemenangan dari Vietnam.
(VOVworld) – Demikian ditegaskan Bouhedja Said, anggota Departemen Politik urusan masalah informasi dari Partai berkuasa Aljazair (FLN) dalam keterangan-nya kepada wartawan Kantor Berita Vietnam di Aljazair. Dia memberitahukan bahwa warga dan negara Aljazair akan beraksi untuk memanifestasikan solidaritas dalam event-event memperingati kemenangan dari Vietnam, menunjukkan bahwa Aljazair selalu bahu membahu dengan Vietnam tidak hanya dalam perjuangan bersama menentang agresor dan imperialis dalam usaha pembebasan Tanah Air, melainkan juga dalam usaha penyatuan dan pengembangan Tanah Air.

Hubungan persahabatan Vietnam-Aljazair tidak henti-hentinya diperkokoh dan berkembang - ảnh 1
Bapak Bouhedja Said menjawab interviu
wartawan Kantor Berita Vietnam
(Foto: vietnamplus.vn)


Menurut Bouhedja Said, Vietnam perlu memberikan lebih banyak sumbangan pada perdamaian dunia serta membantu negara-negara yang sedang berjuang untuk membebaskan bangsa seperti Palestina. Menurut dia, dua negara perlu mempererat lebih lanjut lagi hubungan kerjasama di semua bidang, memperkuat posisi politik, persahabatan, upaya demi kesejahteraan, keadilan dan perdamaian di dunia. Khususnya, persahabatan antara dua negara perlu tidak henti-hentinya diperkokoh melalui hubungan-hubungan antar-Parlemen, pertukaran antara pemuda, legislator, organisasi madani dan Pemerintah; menyepakati pandangan tentang masalah-masalah internasional, kerjasama yang beraneka-ragam di semua bidang seperti politik, ekonomi, sosial dan lain-lain, berjuang demi satu dunia yang sejahtera, adil dan kehidupan rakyat yang lebih bebas./.

Komentar