Harga minyak merosot setelah konferensi OPEC+ tertunda

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Harga minyak merosot, pada Senin (6/4), setelah perbahasan tentang pemangkasan hasil produksi oleh OPEC dan negara-negara sekutu tertunda, turut mengauskan harapan tentang para pihak yang akan cepat bertindak untuk membantu pasar energi global yang sedang tergoyang akibat dampak wabah Covid-19. 

Menurut rencana, para pihak akan melakukan konferensi online untuk membahas taraf pemangkasan hasil produksi pada Senin (6/4), tetapi konferensi ini telah tertunda sampai 9/4 ini.

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) anjlok 8% segera awal transaksi di pasar Asia sebelum pulih, menjadi 26,72 USD per barel (lebih rendah 5,7% terbanding dengan penutupan transaksi sebelumnya). Sementara itu, harga minyak mentah Brent juga turun 4,3% menjadi 32,64 USD per barel.

Kebutuhan minyak tambang dunia merosot setelah badan-badan usaha harus menghentikan aktivitasnya, pemerintah negara-negara mengenakan perintah pembatasan mobilitas dan banyak langkah lain untuk mencegah bahaya penyebaran wabah penyakit.

Komentar