Hampir 700 Orang Tewas dalam Serangan Udara Israel terhadap Lebanon

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Pada Sabtu pagi (28 September), angkatan udara Israel terus melancarkan lebih banyak serangan mendadak yang sengit terhadap pinggiran Ibu kota Beirut (Lebanon) di sebelah Selatan. 
Hampir 700 Orang Tewas dalam Serangan Udara Israel terhadap Lebanon - ảnh 1Asap mengepul di Lebanon Selatan setelah serangan udara Israel pada 23 September. Foto: Reuters

Serangan udara yang dilakukan Israel terhadap Lebanon selama beberapa hari ini menewaskan sekitar 700 orang dan melukai lebih dari 2.000 orang. Ini merupakan jumlah korban akibat perang paling serius yang tercatat di Lebanon dalam beberapa dekade terakhir. Namun PBB memperingatkan bahwa hal ini bisa hanya merupakan permulaan dari satu musibah.

Organisasi Internasional untuk Migrasi (IOM) memprakirakan bahwa serangan-serangan udara Israel terhadap Lebanon selama beberapa hari ini telah mengakibatkan lebih dari 200.000 orang harus meninggalkan rumahnya untuk mengungsi. Koordinator Kemanusiaan Perserikatan Bangsa-Bangsa di Lebanon, Imran Riza menegaskan bahwa serangan tersebut merupakan musibah, dan memperingatkan bahwa negara Timur Tengah ini sedang mengalami tahap yang paling mematikan selama bertahun-tahun ini.

Komentar