Kunjungan ini berlangsung dari tgl 08 hingga tgl 10 November, atas undangan Presiden Xi Jinping. Kunjungan ini dilaksanakan hanya sekitar 20 hari setelah dia dilantik menjadi Presiden Indonesia ke-8 pada tgl 20 Oktober.
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Maoning, pada tgl 05 November memberitahukan bahwa kunjungan Presiden Prabowo ke Tiongok setelah dilantik menjadi Presiden telah menunjukkan penghormatan tertinggi dari Indonesia bagi pengembangan hubungan antara dua negara, bersamaan itu juga menunjukkan taraf tinggi dari hubungan Tiongkok-Indonesia.
Ketika menilai kunjungan ini, Chu si tan, Direktur Pusat Penelitian Asia Tenggara dari Institut Penelitian Masalah-Masalah Internasional Shanghai memberitahukan bahwa ini merupakan kunjungan negara resmi yang dilakukan Presiden Prabowo ke Tiongkok, oleh karena itu “akan meletakkan fondasi semesta bagi arahan perkembangan Tiongkok dan Indonesia pada 10 tahun mendatang. Dari sudut Tiongkok, stabilitas dan perkembangan hubungan Tiongkok-Indonesia akan memainkan peranan pendorongan besar dalam menstabilkan lingkungan disekitar Tiongkok”.