Satu sudut taman nasional U Minh Thuong (Foto: VNA) |
Dialog tersebut bertujuan memberikan informasi, tukar-menukar dan memberikan pendapat kepada Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan serta unit-unit terkait guna menjamin pelaksanaan target-target pembangunan yang berkelanjutan. Bersamaan itu, melaksanakan transformasi ke pola yang hijau, akrab lingkungan, emisi rendah, dan beradaptasi dengan perubahan iklim; pembangunan dikaitkan dengan pelestarian sumber daya manusia yang telah ditetapkan dalam Strategi pengembangan pertanian dan pedesaan yang berkelanjutan periode 2021-230, visi hingga tahun 2050 yang diberlakukan Pemerintah Vietnam.
Referat-referat pada dialog tersebut berbagi pengalaman dari pola-pola pengelolaan bersama efektif yang telah digelar di Vietnam dan di dunia. Melalui itu, memecahkan kesulitan dan tantangan dalam kerja sama pengelolaan sumber daya alam antarnegara, bersamaan itu mengusulkan kebijakan tentang kerja sama pengelolaan bersama sumber daya alam.