(VOVworld) – Dalam kerangka kunjungan kerja 6 hari ke luar negeri di berbagai negara Amerika Latin dan kawasan Karibia, Wakil Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden menyatakan bahwa AS bersedia berpartisipasi pada Uni Pasifik (PA) dengan martabat sebagai negara pengamat.
Wakil Presiden AS, Joe Biden
(Foto: nld.com.vn)
Ketika berbicara setelah pembicaraan dengan Presiden Kolombia, Juan Manuel Santos, pada Senin (27 Mei), Wakil Presiden AS, Biden telah menyatakan bahwa Washington ingin berpartisipasi pada Uni Pasifik. Pada fihaknya, Presiden Santos menekankan bahwa Kolombia
“pasti akan mendukung” aspirasi AS dan akan berbahas dengan negara-negara anggota lain pada sidang Dewan Menteri mendatang.
PA baru saja sepakat menerima Kosta Rika menjadi anggota tetap pada Konferensi Puncak PA ke-7 yang berlangsung pada pekan lalu di kota Cali, Kolombia Barat. Dengan anggota-anggota tetap ialah Chili, Kolombia, Meksiko dan Peru, PA merupakan satu mekanisme kerjasama dari negara-negara Amerika Latin yang resmi didirikan pada 6 Juni 2012. Tujuan utama Uni ini ialah mendorong pertumbuhan, mendorong kuat integrasi ekonomi antar-negara anggota-nya dan mengembangkan konektivitas perdagangan dengan kawasan Asia-Pasifik./.