APEC 2017: Memperkuat kerjasama internaisonal dalam mencegah dan memberantas korupsi

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Dalam rangka Konferensi ke-3 Pejabat Senior APEC (SOM-3) dan berbagai sidang yang bersangkutan di Kota Ho Chi Minh, pada Selasa (22 Agustus), Kelompok kerja tentang pemberantasan korupsi dan transparansi (ACTWG) mengadakan sidang ke-25 dengan partisipasi banyak perekonomian anggota APEC dan organisasi-organisasi internasional. 
APEC 2017: Memperkuat kerjasama internaisonal dalam mencegah dan memberantas korupsi - ảnh 1Para anggota Kelompok kerja tentang pemberantasan korupsi dan transparansi   (Foto: thanhtra.gov.vn) 

Di depan upacara pembukaan sidang ini, Nguyen Van Thanh, Wakil Kepala Inspektor Pemerintah memberitahukan bahwa pada sidang ini, Vietnam ingin terus menerima bantuan dan kerjasama dengan perbahasan-perbahasan yang intensif untuk mencapai persetujuan tentang semua masalah yang diungkapkan dalam agenda, khususnya rencana untuk tahap 2013-2020 dan pernyataan bersama dari kelompok.

Pada sidang ini, Vietnam berbagi beberapa masalah yang telah mendapat persetujuan dan mufakat dari perekonomian-perekonomian lain seperti: memperkuat kemampuan badan-badan urusan pemberantasan korupsi, membantu pekerjaan menyusun dan menyempurnakan kebijakan hukum, beberapa aktivitas sosialisasi, meningkatkan kesedaran warga dan lain-lain. Dalam waktu sehari, para utusan mendengarkan laporan tentang berbagai proyek sekarang ini dan rekomendasi dari  kelompok ini yang bersangkutan dengan forum-forum internasional yang lain, laporan dari para anggota tentang proses pemberantasan korupsi di negaranya dan kemajuan-kemajuan tentnag masalah memberantas korupsi serta semua gagsan yang bersangkutan dengan korupsi dan transparansi.

Komentar