Daya Sebar Pameran “Demi Satu Vietnam yang Pasti Menang“

Tran Huyen-Minh Phuong
Chia sẻ
(VOVWORLD) - Pameran "Demi Satu Vietnam yang Pasti Menang" yang sedang ditampilkan secara online di situs web https://vimotvietnamtatthang.vn, merupakan upaya memperkenalkan karya-karya luar biasa anak-anak penyandang autis, yang sedang menjalani perawatan kanker, atau yang terkena zat beracun oranye dioxin. Pameran tersebut menyampaikan pesan simpati dan harapan akan masa depan cerah di saat seluruh negeri berjuang melawan wabah Covid-19. 
Daya Sebar Pameran “Demi Satu Vietnam yang Pasti Menang“ - ảnh 1Foto para anak-anak yang mempunyai karya-karya yang dipajang di pameran (Foto: VOV)

Pameran "Demi Satu Vietnam yang Pasti Menang" menampilkan 250 karya terbaik, termasuk 200 lukisan dan 50 surat tulisan tangan anak-anak berusia 4-16 tahun yang  rentan.  Setiap lukisan atau surat tulisan tangan menjadi ungkapan kata penyemangat, perhatian, dan cinta tulus anak-anak bagi tim medis yang bekerja di garis terdepan melawan pandemi, serta menyemangati rakyat Vietnam agar bersatu dan bersinergi memerangi pandemi dengan keyakinan akan "satu Vietnam yang pasti menang" dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Para laskar cilik telah mengirim dosis pengobatan spiritual bagi pasukan di garis terdepan yang melawan wabah berupa lukisan-lukisan dan surat. Setiap surat, setiap lukisan adalah satu cerita. Melalui lensa anak-anak, mereka telah menunjukkan perhatiannya pada masalah yang dihadapi tanah air, keinginan mereka untuk hidup, dan kepercayaan mereka pada hal-hal positif dalam hidup. 

Perempuan: Saya ingin berterima kasih kepada semua nakes di garis terdepan yang melawan wabah. Saya membuat lukisan-lukisan dengan bimbingan dokter tentang langkah-langkah pencegahan pandemi untuk mengingatkan semua orang untuk mematuhi.

Laki-laki: Saya menginginkan agar para dokter sehat untuk bisa membantu semua orang melawan wabah. Saya juga ingin menjadi dokter di masa depan.

Perempuan: Saya ingin kehidupan kembali normal agar saya bisa pergi ke sekolah dan bermain dengan teman-teman.

Adapun penulis surat tulisan tangan yang berjudul "Vietnam Pasti Menang", Tran Thi Thu Quynh, berterima kasih kepada para dokter dan mengirim kata-kata penyemangat dan harapan bahwa wabah akan berlalu dengan cepat, dan menyampaikan kutipan nasihat Presiden Ho Chi Minh: "Tidak ada yang sulit / Hanya takut, tidak sabar / Menggali gunung dan mengisi laut / Dengan tekad tinggi, maka akan sukses”.

Pameran ini menunjukkan optimisme, semangat anak-anak dengan usia yang masih belia namun memiliki tekad yang tinggi, tidak menyerah pada kesulitan, dan menyebarkan energi positif. Hal yang berharga bahwa di belakang karya-karya terdapat situasi-situasi sulit, juga anak-anak yang berjuang melawan penyakit hari demi hari tetapi tetap memiliki kekuatan cinta untuk hidup, optimisme, dan memandang masa depan yang cerah.

Daya Sebar Pameran “Demi Satu Vietnam yang Pasti Menang“ - ảnh 2Surat tangan pada pameran (Foto: VOV)

"Demi Satu Vietnam yang Pasti Menang" adalah lomba melukis dan karya sastra yang berlangsung dari 8 Agustus 2021, khusus bagi anak-anak yang pernah atau sedang dirawat karena kanker, penyakit serius, agen oranye/dioksin, cacat, autis, dan anak yatim piatu. Kontes ini diselenggarakan bersama oleh Program Matahari Harapan, Dana Harapan - surat kabar VnExpress, dan Universitas Perdagangan Luar Negeri. Panitia berharap, melalui pameran itu akan mengangkat semangat optimisme dan menyerukan simpati dan perhatian dari seluruh masyarakat terhadap pasien kanker dan anak-anak rentan di seluruh negeri. Minh Nhan, anggota panitia penyelenggara kontes tersebut, mengatakan:                                               

Melalui kontes ini, Panitia berharap anak-anak akan menyebarkan energi positif mereka dan mengekspresikan kepercayaan mereka pada Vietnam yang pasti akan menang. Meskipun anak-anak peserta kontes menghadapi berbagai kesulitan dan tantangan hidup, mereka tetap percaya bahwa negara akan bisa mengatasi pandemi. 

Kekuatan energi positif itu tidak hanya berhenti setelah kontes, tetapi juga akan disebarkan dalam program penjualan lukisan untuk mengumpulkan dana untuk mendukung pasien anak dan anak-anak rentan di Vietnam. Setiap lukisan yang dibeli akan berkontribusi untuk menerangi masa depan anak-anak yang mengalami situasi sulit dan membutuhkan bantuan.

Komentar