Ayam Dong Tao - masakan yang enak dan menarik bagi para wisatawan

Anh Huyen
Chia sẻ
(VOVWORLD) - Ayam Dong Tao juga disebut ayam Dong Cao, sejenis ayam yang langka di Viet Nam. Ini merupakan jenis ayam budidaya tradisional di Kecamatan Dong Tao, di Kabupaten Khoai Chau, Provinsi Hung Yen, Viet Nam Utara. Pada zaman dulu, jenis ayam ini biasanya dipersembahkan kepada Raja. Sekarang ini, ayam Dong Tao dikembang-biakkan secara luas, tapi tetap merupakan jenis ayam langka di Provinsi Hung Yen dan disukai oleh banyak pelanggan di seluruh negeri.
Ayam Dong Tao - masakan yang enak dan menarik bagi para wisatawan - ảnh 1 Ayam Dong Tao juga disebut ayam Dong Cao (Foto: Anh Huyen / VOV5)

 Ayam Dong Tao dengan tubuhnya besar, kepala dan kulitnya berwarna merah. Khususnya, ayam Dong Tao berbeda dengan semua jenis ayam lain dengan sepasang kakinya yang besar, bersisik dan sangat mantap. Sisik kulit kakinya teratur tidak tertib dan disebut sebagai sisik naga.

Ayam Dong Tao merupakan jenis ayam yang rewel, maka para peternak atau penggemar jenis ayam ini harus seksama dalam merawat-nya, maka barulah bisa menghasilkan ayam-ayam dengan dagingnya enak dan berkualitas. Sekarang ini, karena menerapkan teknologi dalam peternakan, setiap tahun para peternak di tempat ini bisa memasarkan jumlah besar ayam yang berkualitas. Saudara Le Quang Thang, seorang pelopor dalam membangun rantai produksi dan pemasok sepenuhnya ayam Dong Tao,  yang dikenal dengan sebutan “miliarder ayam Dong Tao”, di Kecamatan Dong Tao, Kabupaten Khoai Chau, Provinsi Hung Yen memberitahukan bahwa rata-rata setiap bulan dia memasok kira-kira 1,5 hingga 2 ton ayam Dong Tao ke pasar. Dia mengatakan:

“Hari ini, saya memberikan sejumlah ayam Dong Tao kepada beberapa restoran di Kotamadya Hung Yen dan pemasokan ini dilaksanakan secara permanen menurut permintaan mereka. Ketika menerapkan pola peternakan mengurung ayam seperti ini, ayam akan sehat dan aman, bisa membatasi wabah penyakit dan kebersihan ayam dijamin secara permanen”.

Ayam Dong Tao - masakan yang enak dan menarik bagi para wisatawan - ảnh 2Daging ayam Dong Tao sangat enak, kulitnya renyah, tidak kenyal dan keras (Foto: Anh Huyen / VOV5)

Di Viet Nam, ada puluhan jenis ayam, tapi ayam Dong Tao merupakan jenis ayam yang sangat khas karena dagingnya bernas, enak dan tidak kenyal. Oleh karena itu, ayam Dong Tao bisa diolah menjadi bermacam jenis masakan yang enak.

Di restoran “Van Hanh”, salah satu di antara restoran-restoran terkenal dengan masakan-masakan dari ayam Dong Tao, di Kecamatan Dong Tao, Kabupaten Khoai Chau, Provinsi Hung Yen, pemilik-nya, saudara Van Hanh sedang memperkenalkan cara mengolah masakan-masakan dari ayam Dong Tao. Saudara Hanh memberitahukan bahwa salah satu di antara masakan-masakan khas di restoran ini yang “merindukan para pelanggan” ialah “masakan kulit ayam yang dicampur dengan tepung beras”. Masakan enak ini bisa langsung dimakan atau disajikan dengan bir dan sayuran wangi, kulit lumpia kering dan kecap ikan.

Berat ayam Dong Tao biasanya kira-kira 4-6 Kg, oleh karena itu dengan hanya seekor ayam, para koki bisa mengolah-nya menjadi bermacam jenis masakan. Ketika mencipcipi masakan yang dibuat dari ayam Dong Tao, aroma dan rasa enak-nya daging ayam jenis ini merindukan para pelanggan, meski untuk pertama kalinya baru makan.

“Ayam ini sangat berbeda dengan semua jenis ayam lainnya, terutama dagingnya. Dagingnya sangat enak, kulitnya renyah, tidak kenyal dan keras”.

“Rasanya sangat enak, kulitnya renyah dan sangat membangkitkan selera”.

Ayam Dong Tao - masakan yang enak dan menarik bagi para wisatawan - ảnh 3Satu masakan dibuat dari ayam Dong Tao (Foto: Anh Huyen / VOV5)

Pada zaman dulu, jenis ayam langka ini biasanya dipersembahkan kepada Raja, sekarang masakan khas ini disukai oleh  orang-orang yang tahu makan, tidak hanya di kampung halaman ayam Dong Tao, melainkan juga di banyak daerah dan kota besar di seluruh Viet Nam. Dengan pedoman bisnisnya “Semua demi kepuasan para pelanggan”, saudara Hanh, pemilik restoran “Van Hanh”, ingin turut menyosialisasikan masakan enak dari kampung halaman kepada banyak orang. Dia mengatakan:

“Saya lahir dan dibesarkan di Kecamatan Dong Tao, jadi saya ingin mengembangkan tradisi daerah saya serta kejuruan tradisonal keluarga saya. Restoran saya sudah beroperasi selama 30 tahun ini. Kehidupan keluarga saya dengan demikian terjamin dan stabil untuk jangka panjang. Melalui itu, saya ingin memperkenalkan kepada para pelanggan tentang masakan terkenal di kampung halaman Dong Tao”.

Kalau mengunjungi Provinsi Hung Yen, para wisatawan tidak hanya berbaur pada alam, menikmati ruang yang segar di satu daerah yang berbudaya dan damai tenteram, melainkan juga menikmati masakan-masakan enak, di antaranya ada masakan dari ayam Dong Tao yang diolah oleh tangan-tangan trampil dari warga daerah ini.

Komentar