Ketika berbicara di depan satu jumpa pers online di Jenewa, Swiss, dia menekankan: Bahaya kembali ke blokade masih tetap ada kalau semua negara tidak mengawasi proses pelonggaran ini secara sangat berhati-hati dan melaksanakannya secara bertahap. Dia menyebut lagi 6 kriterium yang direkomendasikan oleh WHO kepada semua negara yakni perlu mempertimbangkan termasuk melakukan pengawasan secara tuntas; menjalankan isolasi; melakukan tes dan pengobatan semua kasus; memantau epidemiologi; melaksanakan secara lengkap semua langkah pencegahan wabah di tempat kerja dan sekolahan, warga sepenuhnya bekerjasama dalam syarat “normal yang baru” purna blokade.