VUFO melakukan pembaruan dan mengembangkan peranan poros dalam pekerjaan diplomasi rakyat

Le Phuong
Chia sẻ
(VOVWORLD) - Gabungan Asosiasi Persahabatan Vietnam (VUFO), pada Kamis (05 Desember), di Kota Ha Noi, telah mengadakan Kongres nasional ke-6, masa bakti 2019-2024 dengan tema: “Melakukan pembaruan secara kuat dan mengembangkan peranan poros dalam pekerjaan diplomasi rakyat, tutut membangun dan membela Tanah Air”.
VUFO melakukan pembaruan dan mengembangkan peranan poros dalam pekerjaan diplomasi rakyat - ảnh 1 Dubes Nguyen Phuong Nga berbicara di depan kongres tersebut (Foto: VNA)

Ketika berbicara di depan acara pembukaan kongres tersebut, Duta Besar (Dubes) Nguyen Phuong Nga, Ketua VUFO menekankan: Kongres tersebut diadakan pada latar belakang Vietnam sedang memasuki tahap perkembangan yang baru, seiring dengan itu, situasi regional dan internasional sedang mengalami perkembangan-perkembangan yang rumit. Hal itu mengeluarkan tuntutan-tuntutan baru terhadap pekerjaan diplomasi rakyat dan VUFO – kekuatan poros dari pekerjaan diplomasi rakyat.

Ketika menyampaikan pidato di depan konferensi ini, Anggota Harian Badan Sekretariat Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Tran Quoc Vuong menilai tinggi sumbangan-sumbangan VUFO selama ini, turut mendorong dan memperkuat hubungan persahatan dan kerjasama antara rakyat Vietnam dengan rakyat negeri-negeri lain di dunia, mempertahankan dan memeprkokoh lingkungan yang damai dan stabil, menguasai sumber luar bagi perkembangan Tanah Air, tidak henti-hentinya  meningkatkan prestise dan posisi internasional bagi Vietnam.

Sehubungan dengan kesempatan ini, Anggota Badan Sekretariat KS PKV Tran Quoc Vuong telah menyampaikan Bintang Kerja Kelas I kepada VUFO.

Dalam rangka-nya, Kongres tersebut telah memipih presideum VUFO angkatan ke-6 masa bakti 2019-2024 yang beranggotakan  dari 134 orang . Presideum VUFO angkatan ke-6 telah mengadakan siang pertama untuk memilih Badan Harian angkatan baru yang beranggotakan 19 orang, Dubes Nguyen Phuong Nga, Ketua VUFO angkatan ke-5 masa bakti 2013-2018 terus dipilih menjadi Ketua VUFO angkatan ke-6, masa bakti 2019-2024.  

Komentar