Vietnam Wakili ASEAN untuk Berbicara di Komite Urusan Masalah Sosial, Kemanusiaan, dan Budaya MU PBB

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Komite urusan Masalah Sosial, Kemanusiaan, dan Budaya  Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (MU PBB) ke-77,  pada 29 September telah membuka dan menyelenggarakan perdebatan umum tahunan. 
Vietnam Wakili ASEAN untuk Berbicara di Komite Urusan Masalah Sosial, Kemanusiaan, dan Budaya MU PBB - ảnh 1Komite urusan Masalah Sosial, Kemanusiaan, dan Budaya MU PBB ke-77,  pada 29 September telah membuka dan menyelenggarakan perdebatan umum tahunan. Foto: VOV

Atas nama ASEAN, Duta Besar (Dubes) Dang Hoang Giang, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam untuk PBB telah menyampaikan pidato tentang masalah-masalah pengembangan sosial. Dubes Dang Hoang Giang berbagi keprihatinan ASEAN tentang tantangan global saat ini, menekankan bahwa inilah saatnya komunitas internasional perlu menempatkan pengembangan sosial sebagai pusat strategi pemulihan untuk meningkatkan kemandirian, mata pencaharian yang berkelanjutan dan jaring pengaman sosial warga. Dubes Dang Hoang Giang menegaskan bahwa ASEAN berkomitmen terus mendorong masalah pengembangan sosial, melaksanakan Visi ASEAN 2023, Rencana Aksi Hanoi dan dokumen-dokumen ASEAN terkait lainnya untuk membangun komunitas ASEAN yang mandiri, inklusif, tanpa yang tertinggal. Selain itu, ASEAN juga menegaskan komitmen kuat untuk memperkuat kerja sama pembangunan yang berkelanjutan dengan PBB dengan mendorong konekvitas yang saling melengkapi antara Visi Komunitas ASEAN dan Agenda 2030 tentang Pembangunan yang berkelanjutan untuk membangun satu masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan.

Komentar