Vietnam untuk pertama kalinya menghadiri Konferensi AALCO sebagai anggota resmi

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Acara pembukaan Konferensi tahunan ke-56 dari Organisasi Konsultasi Hukum Asia-Afrika (AALCO) diadakan Selasa (2/5) di Nairobi, Kenya. Vietnam untuk pertama kalinya menghadiri Konferensi ini sebagai anggota resmi.

 Vietnam untuk pertama kalinya menghadiri Konferensi AALCO sebagai anggota resmi - ảnh 1 Konferensi tersebut  

(Foto: Kantor Berita Vietnam)

Ketika berbicara di depan konferensi ini, Duta Besar Vietnam di India, Ton Sinh Thanh, Kepala delegasi Vietnam, menekankan bahwa Vietnam menilai tinggi upaya dan sumbangan penting AALCO dalam menciptakan syarat kepada negara-negara anggota untuk berbahas tentang masalah hukum internasional yang bersangkutan dengan kepentingan-kepentingan negara-negara di Asia dan Afrika, mengajukan rekomendasi kepada pemerintah negara-negara ini dan menyampaikan pandangan AALCO kepada Perserikatan Bangsa-Bangsa dan berbagai organisasi internasional yang lain.

Dubes Ton Sinh Thanh menegaskan kembali bahwa sebagai anggota resmi AALCO, Vietnam berkomitmen berupaya bekerjasama dengan negara-negara anggota dan Badan Sekretariat AALCO untuk menggelarkan aktivitas-aktivitas dalam rangka AALCO, sesuai dengan Status dan Prinsip Organisasi ini, bersamaan itu menyatakan keinginan belajar pengalaman dari negara-negara anggota yang lain dalam masalah hukum internasional.

Komentar