Vietnam Siap Dorong Kerja Sama Secara Lebih Intensif dan Ekstensif dengan AS

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Pada Jumat sore (9 Januari), di Kota Hanoi, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, To Lam menerima Duta Besar (Dubes) AS untuk Vietnam, Marc Knapper yang berpamitan sehubungan dengan akhir masa baktinya.
Vietnam Siap Dorong Kerja Sama Secara Lebih Intensif dan Ekstensif dengan AS - ảnh 1Sekjen To Lam dan Dubes Marc Knapper. Foto: VOV

Sekjen To Lam menekankan bahwa Vietnam siap untuk mendorong kerja sama secara lebih intensif dan ekstensif dengan AS, termasuk penandatanganan perjanjian perdagangan timbal balik yang adil dan seimbang. Seekjen menegaskan bahwa Vietnam selalu menghargai hubungan dengan AS dan ingin melanjutkan kerja sama yang erat dengan pemerintah AS untuk lebih memperdalam hubungan bilateral antara kedua negara atas dasar saling menghormati kemerdekaan, kedaulatan, keutuhan wilayah, dan institusi politik masing-masing, serta memberikan kontribusi positif bagi perdamaian, stabilitas, kerja sama, dan pembangunan di kawasan dan dunia.

Mengenai isu-isu regional dan internasional yang menjadi minat bersama, Sekjen To Lam meminta AS untuk terus mendukung pemeliharaan perdamaian, stabilitas, keamanan, keselamatan, dan kebebasan maritim serta penerbangan di kawasan, sesuai dengan hukum internasional, khususnya Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Hukum Laut (UNCLOS 1982).

Sementara itu, Dubes Marc Knapper mengucapkan selamat atas pencapaian Vietnam yang menonjol, termasuk pertumbuhan ekonomi yang stabil, kehidupan rakyat yang kian membaik, serta posisi dan prestise internasional yang meningkat. Ia menegaskan bahwa, terlepas dari jabatannya, ia akan berupaya untuk lebih mengembangkan hubungan antara kedua negara.

Komentar