Vietnam Serukan Aksi Internasional Dorong Peran dan Partisipasi Perempuan Secara Penuh dan Setara dalam Pemeliharaan Perdamaian

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Pada 28 Oktober malam (waktu setempat), di ibukota Portugal, Lisbon, Wakil Presiden Vo Thi Anh Xuan memimpin delegasi Vietnam untuk menghadiri dan berpidato di KTT Global Tahunan Wanita 2021 dengan tema "Perempuan – Transformasi Perekonomian Global." 
Vietnam Serukan Aksi Internasional Dorong Peran dan Partisipasi Perempuan Secara Penuh dan Setara dalam Pemeliharaan Perdamaian - ảnh 1Wakil Presiden Vo Thi Anh Xuan memimpin delegasi Vietnam untuk menghadiri dan berpidato di KTT Global Tahunan Wanita 2021 dengan tema "Perempuan – Transformasi Perekonomian Global." Foto: VNA

Berbicara pada upacara pembukaan, Wakil Presiden Vo Thi Anh Xuan menekankan peran komprehensif dan kontribusi besar perempuan dalam upaya bersama untuk menghadapi pandemi COVID-19 dan menanggapi dampak negatif pandemi. Wapres menegaskan peran dan kontribusi besar perempuan Vietnam, tidak hanya sepanjang sejarah pembangunan dan pembelaan bangsa, tetapi juga dalam proses pembaruan nasional saat ini, proses pencegahan penyakit, terutama di garda terdepan melawan pandemi. Wakil Presiden menegaskan bahwa mendorong kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan merupakan pedoman dan kebijakan yang konsisten dan lintas sektoral, serta salah satu prioritas utama Vietnam dalam kerangka kerja sama regional dan internasional. Selama pertemuan dan pertukaran pandangan, kepala delegasi dari negara lain dan delegasi internasional menyambut baik upaya delegasi Vietnam di Konferensi selama 20 tahun terakhir, dan sangat menghargai capaian Vietnam dalam menjamin kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan, dan menyatakan kesan mendalam tentang dinamisme pengusaha perempuan Vietnam. Perusahaan Vietnam yang berpartisipasi dalam delegasi juga secara aktif berpartisipasi dalam memperkenalkan sejumlah produk Vietnam dan telah menarik perhatian para sejawat internasional.

Komentar