Vietnam merupakan salah satu diantara para mitra paling penting bagi Uni Eropa dalam ASEAN

Chia sẻ
(VOVworld) - Letnan Jenderal To Lam, Deputi Menteri Keamanan Publik Vietnam, Senin sore (14/12) di kota Hanoi, telah menerima Ugo Astuto, Penjabat  Direktor Manajemen masalah-masalah di Asia-Pasifik dari Uni Eropa.

(VOVworld) - Letnan Jenderal To Lam, Deputi Menteri Keamanan Publik Vietnam, Senin sore (14/12) di kota Hanoi, telah menerima Ugo Astuto, Penjabat  Direktor Manajemen masalah-masalah di Asia-Pasifik dari Uni Eropa.

Vietnam merupakan salah satu diantara para mitra  paling penting bagi Uni Eropa dalam ASEAN - ảnh 1
Letnan Jenderal To Lam, Deputi Menteri Keamanan Publik Vietnam (kanan) menerima Ugo Astuto, Penjabat  Direktor Manajemen masalah-masalah di Asia-Pasifik dari Uni Eropa.
(Foto: Kantor Berita Vietnam)

Pada pertemuan ini, Deputi Menteri To Lam menekankan: Kementerian Keamanan Publik Vietnam  sangat menghargai dan berharap bersama dengan Uni Eropa memperkuat kerjasama yang adil, saling menguntungkan, berkembang lebih kuat dan komprehensif dengan Uni Eropa, khususnya di bidang-bidang kerjasama tentang pelaksanaan hukum dan kehakiman, turut menjamin, mempertahankan ketertiban dan keselamatan sosial,  demi  kepentingan rakyat masing-masing negara.

Pada pihaknya, Penjabat Direktor Manajemen masalah-masalah di Asia-Pasifik dari Uni Eropa Ugo Astuto menegaskan: hubungan kerjasama antara Uni Eropa dengan Vietnam sedang berkembang kuat di semua bidang: ekonomi, perdagangan, investasi, politik, diplomatik. Vietnam merupakan salah satu diantara para mitra paling penting bagi Uni Eropa dalam ASEAN dan juga percaya bahwa dengan upaya keras yang dilakukan oleh kedua pihak pada waktu mendatang, hubungan persahabatan dan kerjasama antara Uni Eropa-Vietnam akan berkembang lebih erat dan komprehensif.

Komentar