Vietnam Menjamin Pelaksanaan dengan Baik Peranan Sebagai Anggota Dewan HAM PBB

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Ketika menyampaikan pidato di depan sidang Tim Kerja Spesialis tentang perihal Vietnam memikul peranan sebagai anggota Dewan Hak Asasi Manusia (HAM) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) masa bakti 2023-2025, Deputi Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Do Hung Viet menegaskan, terpilihnya menjadi anggota Dewan HAM PBB merupakan kesuksesan yang dicapai Vietnam dalam pekerjaan diplomatik multilateral.
Vietnam Menjamin Pelaksanaan dengan Baik Peranan Sebagai Anggota Dewan HAM PBB - ảnh 1Deputi Menlu Vietnam, Do Hung Viet (tengah) dalam sidang tersebut (Foto: dangcongsan.vn)

Ini merupakan kehormatan dan kewajiban sekaligus menyampaikan beberapa persoalan yang besar dan rumit yang perlu ditangani oleh Vietnam dan semua negara untuk menjamin secara  lebih baik semua hak asasi manusia di dunia, mendorong dialog dan kerja sama internasional di atas dasar menghormati Piagam PBB dan hukum internasional.

Deputi Menlu Do Hung Viet menegaskan:

“Harapan internasional serta pimpinan partai, negara, dan warga pada masa bakti Vietnam menjadi anggota Dewan HAM PBB kali ini lebih tinggi. Vietnam masih menjamin kontribusinya sebagai anggota yang aktif dan proaktif melaksanakan secara lengkap semua tugasnya. Di segi lain, Vietnam juga memerlukan adanya beberapa inisiatif prioritas dan ide baru untuk mewujudkan peran aktif dan proaktifnya serta berupaya mengembangkan peranan Vietnam dalam memimpin”.

Dia juga meminta beberapa kementerian, instansi, dan badan fungsional untuk mendorong beberapa inisiatif dan usulan untuk meninggalkan rekam jejak Vietnam di semua sektor dan masalah prioritas; menggencarkan penelitian, prakiraan, dan informasi propaganda untuk melaksanakan dengan baik peranan sebagai anggota Dewan HAM PBB masa bakti 2023-2025.

Komentar