Vietnam menghadiri konferensi SOM ekonomi ASEAN

Chia sẻ
(VOVworld) – Pada Minggu (7 April), di Bandar Seri Begawan (Ibukota Brunei Darussalem) telah berlangsung Konferensi pejabat tinggi (SOM) ekonomi ASEAN guna mempersiapkan Konferensi ke-3 Dewan Koordinasi Kelompok kerja ASEAN (ACCWG). 
(VOVworld) – Pada Minggu (7 April), di Bandar Seri Begawan (Ibukota Brunei Darussalem) telah berlangsung Konferensi pejabat tinggi (SOM) ekonomi ASEAN guna mempersiapkan Konferensi ke-3 Dewan Koordinasi Kelompok kerja ASEAN (ACCWG).

Yang menghadiri Konferensi ini, ada para pejabat tinggi bidang ekonomi dari negara-negara anggota ASEAN, wakil Badan Sekretariat ASEAN urusan Komunitas Ekonomi ASEAN. Wakil Direktorat Kebijakan Perdagangan multilateral, Kementerian Industri dan Perdagangan dan Biro urusan ASEAN, Kementerian Luar Negeri Vietnam telah menghadiri konferensi ini.

Vietnam menghadiri konferensi SOM ekonomi ASEAN - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: dangcongsan.vn)

Konferensi tersebut berfokus membahas masalah-masalah dalam rancangan Agenda dari Konferensi ACCWG ke-3, isi-isi pokok program Konferensi Menteri Luar Negeri ASEAN (AMM) yang direncanakan untuk mempersiapkan Konferensi tingkat tinggi ASEAN yang ke-22 dan konferensi-konferensi lain yang bersangkutan, rancangan laporan Konferensi ACCWG yang ke-3, masalah-masalah yang bersangkutan dengan ikut sertanya Timur Leste pada permufakatan-permufakatan ekonomi ASEAN, rancangan laporan tentang hasil-hasil ACCWG untuk Konferensi yang ke-12 Dewan Koordinasi ASEAN (ACC).

Konferensi SOM ekonomi ASEAN mempersiapkan Konferensi Menteri Luar Negeri ASEAN yang terbatas yang akan berlangsung dari 10 sampai 14 April ini dan mempersiapkan Konferensi pertama Tingkat Tinggi ASEAN pada tahun ini, yang direncanakan akan berlangsung pada akhir April ini di Brunei Darussalem./.

Komentar