Dubes Dang Dinh Quy (Foto: VNA) |
Pada sidang ini, semua negara anggota DK PBB mencatat upaya-upaya dan mendukung langkah-langkah mencegah pandemi Covid-19, serta pelaksanaan permufakatan perdamaian di Kolombia.
Pada sidang ini, Duta Besar Dang Dinh Quy, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di PBB, mendukung upaya Pemerintah dan Parlemen Kolombia dalam membahas rancangan undang-undang dan melakukan reformasi Undang-Undang Dasar. Ia menyatakan kecemasan tentang situasi kekerasan dan pembunuhan terhadap para veteran dan pemimpin masyarakat, bersamaan itu mengimbau semua pihak yang terkait untuk terus melaksanakan imbauan Sekretaris Jenderal PBB tentang gencatan senjata global dan menggelarkan langkah-langkah yang perlu untuk melindungi warga sipil di kawasan-kawasan yang terpengaruh oleh bentrokan, khususnya perempuan dan anak-anak.
Dubes Dang Dinh Quy meminta kepada Dewan Reintegrasi Nasional Kolombia bersama dengan PBB dan berbagai organisasi regional dan internasional supaya aktif membantu mekanisme keuangan dan mengusulkan gagasan yang sesuai guna membantu para veteran dengan cepat menstabilkan kehidupan.