Vietnam memberikan sumbangan aktif pada suksesnya persidangan ke-28 Dewan HAM PBB

Chia sẻ
(VOVworld) – Dari 26 sampai 27 Maret di Markas Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), di Swiss, Dewan Hak Asasi Manusia (HAM) PBB melakukan sesi perbahasan terakhir untuk mengesahkan 34 resolusi dan keputusan penting serta 3 Pernyataan dari Ketua Dewan HAM di persidangan periodik ke-28.

(VOVworld) – Dari 26 sampai 27 Maret di Markas Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), di Swiss, Dewan Hak Asasi Manusia (HAM) PBB melakukan sesi perbahasan terakhir untuk mengesahkan 34 resolusi dan keputusan penting serta 3 Pernyataan dari Ketua Dewan HAM di persidangan periodik ke-28.

Delegasi Vietnam dikepalai oleh Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh, Nguyen Trung Thanh, Kepala Perutusan Tetap Vietnam di PBB. Duta Besar Nguyen Trung Thanh dan delegasi Vietnam dengan aktif menghadiri dan memberikan sumbangan pada proses perbahasan dan pengesahan semua resolusi, keputusan persidangan ke-28 ini dengan semangat mendorong pembelaan dan perluasan penerimaan hak manusia, menghargai Piagam PBB, hukum dan praktek internasional serta semua kekhususan tentang ekonomi, tradisi kebudayaan dan pengembangan semua negara dan kawasan.

Vietnam memberikan sumbangan aktif pada suksesnya persidangan ke-28 Dewan HAM PBB - ảnh 1
Persidangan ke-28 Dewan HAM PBB
(Foto : vov)

Delegasi Vietnam menekankan : Dewan HAM perlu berupaya mendorong dialog dan bekerjasama membangun, dengan telaten mencari solusi yang adil dan layak terhadap perselisihan-perselisihan, jangan sampai Dewan HAM dipolitisasi sehingga berpengaruh terhadap kewibawaan Dewan ini. Pada persidangan ini, Vietnam bersama melakukan sponsor 5 resolusi tentang pelaksanaan semua hak ekonomi, kebudayaan, sosial, tentang pembentukan Pakar yang independen dari PBB tentang membela orang yang kena penyakit bulai, hak bekerja, hak kebudayaan dan menganeka-ragamkan kebudayaan serta hak pangan. Semua resolusi yang disponsori oleh Vietnam diesahkan oleh Dewan HAM.

Persidangan ke-28 ini berlangsung dari 2 sampai 27 Maret, membuka aktivitas-aktivitas resmi dari Dewan HAM pada tahun 2015, tahun ke-2 dimana Vietnam menjadi anggota Dewan HAM PBB./.  

Komentar