(VOVworld) – Simposium dengan tema:
“Menuju ke Komunitas ASEAN 2015 – Sudut pandang dari negara-negara anggotanya” berlangsung pada Kamis pagi (8 Januari) di kota Hanoi, dengan dihadiri oleh para Duta Besar dan wakil badan-badan diplomatik negara-negara ASEAN di Vietnam. Ini merupakan salah satu aktivitas yang diadakan oleh Kementerian Luar Negeri Vietnam pada tahun 2015 guna aktif memberikan sumbangan pada lahirnya Komunitas ASEAN pada akhir tahun ini.
Dengan tema utama yang berfokus pada persiapan negara-negara ASEAN dalam membangun dan meningkatkan pemahaman tentang Komunitas ASEAN, wakil badan-badan diplomatik negara-negara anggota ASEAN telah berbagi pengalamannya dalam menggelarkan pembangunan Komunitas ASEAN dengan target menganggap rakyat sebagai sentral dalam Komunitas ASEAN dan membantu rakyat memahami secara jelas kepentingan-kepentingan yang diberikan oleh Komunitas ASEAN.
Panorama simposium
(Foto: vov.vn)
Tentang pekerjaan persiapan Vietnam untuk lahirnya Komunitas ASEAN, Nguyen Vu Tu, kepala delegasi pejabat senior ASEAN dari Vietnam memberitahukan:
“Tentang politik keamanan, kita telah menjalankan banyak naskah ketentuan. Perdana Menteri Pemerintah Vietnam juga memberikan banyak bimbingan yang bersangkutan dengan anti terorisme dan pekerjaan SAR. Tentang ekonomi, adalah komitmen-komitmen memangkas pajak dan liberalisasi pasar. Tentang sosial-budaya, diantara 16 program yang telah diesahkan Perdana Menteri, ada 45/66 proyek yang berada dalam kerangka dan daftar pekerjaan yang harus dilaksanakan untuk melakukan integrasi pada ASEAN”.
Pada simposium tersebut, disamping berbagi pengalaman dalam menggelarkan pembangunan Komunitas ASEAN, wakil negara-negara anggota juga menekankan peningkatan kemampuan badan-badan usaha dan usaha memperbaiki lingkungan bisnis, bersamaan itu memperkuat kerjasama di bidang keamanan guna memanifestasikan bahwa ASEAN akan menjadi satu komunitas yang terkait tentang politik, terkonektivitas dan berbagi tanggung jawab sosial./.