Vietnam Berupaya Hapuskan Penyeludupan Manusia dan Membantu Korban Stabilkan Kehidupan

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Konferensi pelatihan tentang pekerjaan hak asasi manusia (HAM) Provinsi Lai Chau tahun 2022 diadakan pada Selasa pagi (23 Agustus) di Kota Lai Chau.

Pada konferensi tersebut, wartawan berbagai kantor pers mendapat informasi tentang hasil penggelaran kebijakan-kebijakan jaring pengaman sosial, pengembangan ekonomi, kebijakan persatuan bangsa, dan sebagainya. Bersamaan itu, memahami secara jelas efektivitas penggelaran Pasukan Polisi Reguler di kecamatan, menjamin semua hak dan kepentingan yang sah dari warga daerah setempat, berjuang dan menolak informasi-informasi yang menyatakan bahwa Pemerintah Vietnam belum memperhatikan etnis-etnis minoritas, daerah-daerah pelosok dan terpencil, daerah perbatasan, semua argumentasi memfitnah Vietnam melanggar demokrasi dan HAM, khususnya upaya-upaya Lai Chau dalam menghapuskan penyeludupan manusia serta membantu para korban yang diselamatkan kembali ke kampung halaman untuk menstabilkan kehidupannya.

Sehubungan dengan kesempatan ini, Kantor Harian Badan Pengarah Pemerintah urusan HAM melaksanakan survei praktik di Provinsi Lai Chau untuk membantu kalangan pers bisa mendekati sumber-sumber informasi dan dokumen praktik di basis, dari situ mempropagandakan prestasi yang tercapai dalam menjamin hak manusia, hasil menggelar kebijakan-kebijakan jaring pengaman sosial, menjamin kebebasan beragama, mengkonservasikan dan mengembangkan nilai identitas kebudayaan etnis minoritas, menolak semua informasi dan argumentasi yang memutar-balikkan dan memfitnah Vietnam melanggar demokrasi dan hak asasi manusia.

Komentar