Upacara melayat matan Sekjen KS PKV Do Muoi

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Komite Sentral Partai Komunis Viet Nam (KS PKV), Majelis Nasional (MN), Presiden Negara, Pemerintah dan Pengurus Besar Front Tanah Air Viet Nam, Sabtu pagi (6 Oktober) mengadakan dengan khidmat upacara pemakaman mantan Sekretaris Jenderal (Sekjen KS PKV), Do Muoi menurut protokol pemakaman Negara. Badan Pemakaman meliputi 39 anggota yang dikepalai oleh Sekjen Nguyen Phu Trong.
Upacara melayat matan Sekjen  KS PKV Do Muoi - ảnh 1Upacara pemakaman mantan Sekjen Do Muoi  (Foto: vov.vn) 

Yang mengawali acara ini ialah rombongan wakil keluarga mantan Sekjen Do Muoi datang untuk melayat.  Selanjutnya ialah rombongan KS PKV yang dikepalai oleh Sekjen Nguyen Phu Trong, rombongan Presiden Republik Sosialis Viet Nam yang dikepalai oleh penjabat Presiden Dang Thi Ngoc Thinh.

Perdana Menteri (PM) Nguyen Xuan Phuc mengepalai rombongan Pemerintah Viet Nam, Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan mengepalai rombongan MN Viet Nam dan rombongan Pengurus Besar Front Tanah Air Viet Nam yang dikepalai oleh Ketuanya Tran Thanh Man datang melayat.

“Menulis di buku perkabungan, Sekjen Nguyen Phu Trong menyatakan kesedihan terhadap mantan Sekjen Do Muoi, pemimpin yang terkemuka, berprestise besar dari Partai Komunis, Negara dan rakyat Viet Nam, anggota partai yang sangat setia, seumur hidupnya berusaha demi cita-cita kemerdekaan nasional dan sosialisme, demi kebahagiaan rakyat, orang yang  memberikan banyak jasa dan dedikasi besar terhadap perjuangan membebaskan bangsa, menyatukan Tanah Air dan dalam usaha pembaruan dan pembangunan Tanah Air. Wafatnya mantan Sekjen Do Muoi merupakan satu kehilangan besar bagi Partai Komunis, Negara dan rakyat Viet Nam”.

“PM Nguyen Xuan Phuc menulis: mantan Sekjen Do Muoi telah mengalami banyak jabatan pemimpin teras dari Partai Komunis dan Pemerintah Viet Nam, meninggalkan banyak selar yang mendalam di setiap posisi kerja. Khususnya bagi ide melakukan pembaruan yang kuat, Viet Nam bersedia menjadi sahabat bagi semua negara, mantan Sekjen Do Muoi telah membuka periode hubungan luar negeri baru, menciptakan kemajuan-kemauan yang bersifat terobosan dalam hubungan luar negeri dan integrasi internasional dari Viet Nam”.

Juga pada hari yang sama, banyak rombongan dari berbagai badan, instansi, organisasi dan ormas dari pusat sampai daerah di seluruh negeri serta sahabat-sahabat internasional telah datang melayat mantan Sekjen Do Muoi. Dari 6-7 Oktober, Kedutaan Besar Viet Nam di negara-negara juga membuka buku perkabungan dan datang melayat mantan Sekjen Do Muoi.

Dalam pada itu, mulai dari tanggal 6 sampai dengan tanggal 7 Oktober, semua kantor di Viet Nam dan Kantor Perwakilan Viet Nam di luar negeri memasang bendera setengah tiang. Semua badan, kementerian, instansi dan ormas dari pusat, semua badan administrasi Negara menghentikan dan menunda penyelenggaraan semua peristiwa sambutan, program kesenian, pertandingan olahraga dan aktivitas hiburan yang lain.

Komentar