Telegram Dinas PM Pemerintah tentang Pencegahan, Penanggulangan Wabah Covid-19

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh, pada 4 Desember, menandatangani telegram dinas untuk disampaikan kepada berbagai kementerian, badan setingkat kementerian, badan di bawah Pemerintah, Komite Rakyat berbagai provinsi dan kota di bawah pusat, untuk membimbing pencegahan, penanggulangan wabah Covid-19.
Telegram Dinas PM Pemerintah tentang Pencegahan, Penanggulangan Wabah Covid-19 - ảnh 1PM Pham Minh Chinh (Foto: VNA)

Telegram tersebut menunjukkan bahwa setelah hampir dua bulan pelaksanaan Resolusi Nomor 128 tentang “Beradaptasi dengan aman, fleksibel, mengendalikan wabah Covid-19 dengan efektif”, situasi wabah Covid-19 pada dasarnya dikendalikan. Namun wabah tetap berkembang rumit di banyak daerah, di beberapa negara telah muncul varian baru Omicron.

Untuk terus mengendalikan, mencegah, menanggulangi wabah secara efektif, sekaligus mengembangkan sosial-ekonomi, menjamin kehidupan rakyat, PM meminta semua daerah agar melaksanakan dengan tepat semangat resolusi tersebut, proaktif menilai taraf bahaya untuk menggelar langkah-langkah pencegahan, penanggulangan wabah secara tepat waktu dan cocok, tidak memacetkan, menghalangi aktivitas produksi dan bisnis, serta mempengaruhi kehidupan rakyat.

Semua kementerian, badan setingkat kementerian, badan di bawah Pemerintah, Komite Rakyat semua provinsi dan kota di bawah pusat perlu memperhebat pengembangan sosial-ekonomi, bersamaan itu menjamin pelaksanaan 5 protokol kesehatan dengan serius, memperhebat laju vaksinasi secara aman, ilmiah, efektif, dan langkah-langkah pencegahan, penanggulangan wabah yang dikeluarkan Badan Pengarahan Nasional urusan Pencegahan, Pengendalian Wabah Covid-19, dan Kementerian Kesehatan.

Komentar