(VOVworld) – Organisasi pengawasan hak asasi manusia Suriah (SOHR), Kamis (5/5), menyatakan bahwa banyak serangan udara terjadi di satu kamp penungsi di Suriah Utara, di dekat perbatasan Turki sehingga menewaskan 28 orang dan melukai 50 orang, diantara ada wanita dan anak-anak.
Serangan udara terhadap kamp pengungsi di dekat Turki
(Foto : kantor berita Vietnam/VNA)
Menurut SOHR, semua serangan ini terjadi di dekat kotamadya Sarmada, propinsi Idlib yang dikontrol oleh kelompok Front Al-Nusra yang beràiliasi dengan Al Qaeda dan kaum pembangkan sekutu. Amerika Serikat (AS) mengutuk keras serangan tersebut,
Dalam satu perkembangan yang bersangkutan, menurut SOHR, Kamis (5/5), para anasir dari Organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS) telah mengontrol sepenuhnya sumur gas bakar al-Shaer yang penting di propinsi Homs, Suriah Tengah setelah 3 hari terjadi baku tembak dengan pasukan Pemerintah Suriah. SOHR menyatakan bahwa lebih dari 30 serdadu Suriah dan 16 pembangkang IS telah tewas dalam semua baku tembak ini. Organisasi tersebut juga menyatakan bahwa Pemerintah sedang melakukan pertempuran seru untuk merebut sumur gas bakar al-Shaer.