Situasi Wabah Covid-19 di Vietnam dan Dunia pada Senin Pagi (12 Juli)

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Kementerian Kesehatan Vietnam, pada Senin pagi (12 Juli) telah melaporkan bahwa terhitung dari tanggal 11 Juli, pukul 18:00 hingga tanggal 12 Juli, pukul 6:00, di Vietnam tercatat 662 kasus positif Covid-19 di 11 provinsi dan kota. 

Di antaranya ada 3 kasus positif Covid-19 segera diisolasi setelah tiba di Vietnam, 659 kasus transmisi lokal, khusus Kota Ho Chi Minh mencatat 544 kasus. Oleh karenanya, hingga saat ini seluruh negeri mencatat lebih dari 30.000 kasus positif Covid-19, lebih dari 4 juta dosis vaksin Covid-19 telah disuntikkan.

Terhitung hingga saat ini, Vietnam mencatat 9.275 kasus sembuh dan 115 kasus kematian.

Menurut laman statistik “worldometers.info”, terhitung hingga tanggal 12 Juli, pukul 1:00 UTC, seluruh dunia mencatat lebih dari 187,6 juta kasus positif Covid-19, di antaranya ada 4.048.914 kasus kematian. Lebih dari 171,5 juta kasus sembuh dan keluar dari rumah sakit, lebih dari 11,98 juta kasus tengah diobati.

Negara-negara seperti Amerika Serikat, India, Brasil, Rusia, Inggris, Perancis, dan sebagainya adalah negara-negara yang terkena dampak parah akibat wabah Covid-19.

Komentar