Situasi Wabah Covid-19 di Dunia per 23 Oktober

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Menurut laman statistik “worldometers.info”, terhitung hingga 23 Oktober, pukul 2:00 UTC, seluruh dunia mencatat lebih dari 243,7 juta kasus infeksi Covid-19, di antaranya lebih dari 4,9 juta kasus kematian dan hampir 220,9 juta kasus sembuh.

Amerika Serikat tetap menjadi negara yang terkena dampak paling parah dengan 755.647 kasus kematian di antara hampir 46,3 juta kasus infeksi. Menyusul kemudia India dan Brasil.

Amerika Latin dan Karibia mencatat lebih dari 1,5 juta kasus kematian di antara lebih dari 45,6 juta kasus infeksi Covid-19. Di Eropa tercatat lebi dari 71 juta kasus infeksi Covid-19 dan lebih dari 1,3 juta kasus kematian. Asia mencatat lebih dari 1,1, juta kasus kematian di antara lebih dari 78,4 juta kasus infeksi. Amerika Utara mencatat lebih dari 1,1 juta kasus kematian di antara 54,1 juta kasus infeksi. Afrika mencatat lebih dari 216.400 kasus kematian, sementara lebih dari 3.100 kasus kematian di Oseania.

Komentar