Situasi Wabah Covid-19 di Dunia

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Menurut laman statistik worldometer.info, selama 24 jam ini, dunia mencatat lagi lebih dari 2 juta kasus positif Covid-19 dengan hampir 10.400 kasus kematian sehingga total kasus positif Covid-19 dari saat merebaknya wabah sampai sekarang mencapai lebih dari 400 juta kasus dan kasus kematian mencapai kira-kira 5,77 juta kasus.
Amerika Serikat tetap menjadi negara yang terkena dampak parah wabah Covid-19 di dunia, menyusul kemudian ialah India dan Brasil.

Eropa menjadi kawasan yang terkena banyak dampak akibat pandemi dengan lebih dari 137,2 juta kasus positif dan hampir 1,6 juta kasus kematian. Asia menduduki posisi kedua. Yunani sekarang sedang mengalami gelombang baru dari wabah Covid-19 akibat varian Omicron sehingga jumlah kasus positif meningkat  setiap hari.

Sementara itu, Jepang sedang berupaya mencegah gelombang baru wabah Covid-19 karena varian Omicron bisa menular kuat. Jepang pada tanggal 08 Februari mengumumkan telah mencatat 155 kasus kematian akibat Covid-19, taraf paling tinggi dari dulu sampai sekarang.

Pada hari yang sama, Hong Kong (Tiongkok) mencatat 625 kasus positif Ocvid-19 dengan mayoritasnya adalah kasus transmisi lokal.

Di Timur Tengah, kalangan otoritas Israel mengumumkan ada hampir 700 kasus positif  subline BA.2  dari varian Omicron.

Komentar