Sidang ke-27, Komite Tetap MN : Mempersiapkan Banyak Isi Penting untuk Persidangan ke-6

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Melanjutkan acara Sidang ke-27, pada Selasa pagi (tgl 17 Oktober), Komite Tetap Majelis Nasional (MN) Vietnam memberikan pendapat mengenai persiapan Sidang ke-6 Majelis Nasional angkatan XV. Menurut itu, Sidang ke-6 dibuka pada tanggal 23 Oktober dan akan ditutup pada tanggal 29 November pagi. 
Sidang ke-27, Komite Tetap MN : Mempersiapkan Banyak Isi Penting untuk Persidangan ke-6 - ảnh 1Sidang ke-27, Komite Tetap MN  (foto : Quochoi.vn)

MN berencan mempelajari dan mengesahkan 9 Rancangan Undang-Undang (RUU), 2 resolusi, dan memberikan pendapat pertama terhadap 8 RUU; mempelajari masalah sosial ekonomi dan anggaran negara; melakukan pengawasan tertinggi dan sesi interpelasi. Khususnya, MN akan melakukan pemungutan suara mosi kepercayaan bagi pemegang jabatan yang dipilih atau disetujui oleh Majelis Nasional; memutuskan sejumlah masalah penting lainnya.

Pada pagi hari ini, Komite Tetap MN sepakat menambahkan 2,5 triliun VND (lebih dari 100 juta USD) ke dalam perancangan pengeluaran permanen APBN tahun ini untuk kementerian, lembaga pusat, dan daerah.

Ketika berbicara pada acara penutupan Sidang ke-27, Ketua MN Vietnam, Vuong Dinh Hue menegaskan bahwa hingga saat ini, semua persiapan untuk persidangan ke-6 telah selesai. Berbagai lembaga terkait perlu segera melengkapi dokumen isi persidangan untuk dikirimkan kepada para anggota MN. Bersamaan itu, mempersiapkan secara matang dan cermat semua syarat untuk menjamin dan memperhatikan pekerjaan informasi dan komunikasi, kondisi fasilitas... untuk melayani dengan baik persidangan ini.

Komentar