Sekjen Nguyen Phu Trong mengunjungi kota Mumbai, India

Chia sẻ
(VOVworld) – Untuk meneruskan kunjungan kenegaraan di Republik India, pada Kamis malam (21 November), Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong dan delegasi tingkat tinggi Vietnam untuk menghadiri Forum Badan Usaha Mumbai dan melakukan pembicaraan dengan Gubernur Negara Bagian Maharashtra.

(VOVworld) – Untuk meneruskan kunjungan kenegaraan di Republik India, pada Kamis malam (21 November), Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong dan delegasi tingkat tinggi Vietnam untuk menghadiri Forum Badan Usaha Mumbai dan melakukan pembicaraan dengan Gubernur Negara Bagian Maharashtra.

Sekjen Nguyen Phu Trong mengunjungi kota Mumbai, India - ảnh 1
Sekjen Nguyen Phu Trong mengunjungi kota Mumbai, India
(Foto :VOV)

Sebelumnya, pada Kamis sore (21 November), di New Dehli, ibukota India, Sekjen Nguyen Phu Trong melakukan pertemuan dengan Sekjen Partai Komunis India (CPI), Sekjen Partai Komunis - Marsis (CPI-M) dan Wakil Ketua Partai Rakyat (BJP). Pada semua pertemuan ini, para pemimpin semua Partai di India menilai tinggi prestasi besar dan penting dari usaha pembaruan di Vietnam, sepakat dengan haluan mendorong, memperluas dan memperdalami lebih lanjut lagi hubungan Vietnam-India. Pemimpin partai-partai di India menyatakan bahwa Vietnam dan India perlu terus meningkatkan aktivitas-aktivitas pertukaran delegasi, pertukaran informasi, pertukaran masalah-masalah teori, pengalaman praktek, dan berkoordinasi secara erat di semua forum partai-partai komunis,  serikat buruh internasional dan forum-forum sayap kiri. Pemimpin partai-partai India menegaskan akan berupaya memberikan sumbangan sekuat tenaga pada memperkokoh dan memperkuat hubungan persahabatan dan kerjasama antara dua negara pada waktu mendatang./.

Komentar