Sekjen IPU: Vietnam berjalan di depan dalam kerjasama antar-Parlemen

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Hubungan antara Uni Parlemen Dunia (IPU) dan Majelis Nasional (MN) Vietnam baik dan berkesinambungan. Demikian ditegaskan Sekretaris Jenderal (Sekjen) IPU, Martin Chungong kepada wartawan Kantor Berita Vietnam di Jenewa sebelum acara pembukaan Majelis Umum IPU ke-138 yang diadakan pada Sabtu (24/3), di Jenewa, Swiss.
Sekjen IPU: Vietnam berjalan di depan dalam kerjasama antar-Parlemen - ảnh 1 Sekjen IPU, Martin Chungong di kamar kerjanya di Kantor IPU di Jenewa, Swiss (Foto: Hoang Hoa / VNA)

Yang menghadiri event ini ada lebih dari 700 legislator dan 65 pemimpin badan-badan legislasi di dunia. Delegasi tingkat tinggi MN Vietnam yang dikepalai Ketuanya Ibu Nguyen Thi Kim Ngan menghadiri persidangan ini.

Sekjen IPU menekankan bahwa Vietnam sedang berjalan di depan dalam melakukan kerjasama dengan Uni Parlemen, termanifestasikan melalui event-event penting IPU yang pernah berlangsung di Vietnam pada beberapa tahun ini, terutama Majelis Umum IPU ke-132, yang diadakan di Kota Hanoi pada tahun 2015. Sekjen Martin Chungong memberitahukan bahwa IPU merasa puas atas sukses yang dicapai pada persidangan ini ketika Majelis Umum IPU telah mengesahkan Pernyataan Hanoi dengan tema: “Target-target perkembangan yang berkesinambungan: Mengubah kata-kata menjadi aksi”. Dia menganggap bahwa Kota Hanoi merupakan tempat bertolak dari aksi bersama IPU sekarang ini dalam pendorongan sumbangan yang diberikan Parlemen negara-negara dalam melaksanakan target-target perkembangan yang berkesinambungan.

Menurut Sekjen Martin Chungong, Vietnam bisa memainkan satu peranan penting dan katalisator di kawasan guna mendorong pelaksanaan Agenda 2030 demi perkembangan yang berkesinambungan, bersamaan itu menegaskan IPU mendukung MN Vietnam terus memegang peranan sebagai pelopor dalam aktivitas dan kerjasama antar-Parlemen.

Komentar