Rusia, Kazakhstan, dan Uzbekistan Pelajari Pembentukan Aliansi Gas

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Deputi Perdana Menteri (PM) Rusia, Alenxander Novak, pada Selasa (29 November), mengumumkan bahwa negaranya bersama dengan Kazakhsan dan Uzbekistan sedang membahas pembentukan aliansi gas untuk memenuhi kebutuhan gas dari tiga negara ini dan memberikan pasokan kepada pasar negara-negara ketiga, di antaranya ada Tiongkok. 

Deputi PM Novak mengatakan, bidang kerja sama ini sedang dipelajari, dalam konteks Rusia, Kazakhstan, dan Uzbekistan telah memiliki satu sistem pengangkutan gas homogen dari era bekas Soviet. Menurutnya, ketiga negara memiliki banyak peluang untuk memperluas kerja sama, meliputi pemasokan dan penanganan gas serta ekspor.

Ketika menilai kemungkinan pembentukan aliansi gas tersebut, pada hari yang sama, Sekretaris Pers dari Presiden Rusia, Dmitry Peskov, menunjukkan bahwa ide ini sangat cocok dan memenuhi kepentingan negara-negara terkait. Ia menekankan kenyataan bahwa tiga negara memiliki wilayah luas di satu kawasan yang sangat penting dan jalan-jalan pemasokan energi dan gas yang sedang ada sangat cocok.

Komentar